Dari tiga korban tewas tersebut, dua diantaranya berjenis kelamin perempuan dan belum diketahui identitasnya. Sementara, satu korban tewas berjenis kelamin laki-laki diketahui berinisial H (42).
Kemudian, tiga korban yang mengalami luka-luka, antara lain T (25) dan N (23) adalah perempuan, lalu F (27) merupakan laki-laki.
3. Penyebab Kebakaran
Perwira Piket Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Sukur Sarwono mengatakan dugaan sementara kebakaran terjadi karena puntung rokok yang masih menyala.
"Kebakaran terjadi akibat puntung rokok di lobi lantai dua yang kemudian merambat ke barang-barang yang ada di ruangan," jelas Sukur.
Meski demikian, hingga kini pihak berwenang masih terus mendalami penyebab pasti terjadinya kebakaran.
4. Korban Tewas Karena Terjebak
Sementara itu, Kompol Tribuana Roseno menyebut tidak adanya ventilasi udara di dalam kamar menjadi penyebab tewasnya para korban.
Kondisi kamar yang tak berventilasi itulah yang mengaibatkan asap kebakaran dengan cepat menumpuk di ruangan sehingga membuat para korban kesulitan bernapas.
"Keterangan pemadam kebakaran pada saat evakuasi dan melakukan pemadaman di dalam kamar (hotel) tidak ada jendela," ujarnya kepada wartawan terkait penyebab tewasnya korban kebakaran Hotel Melawai.