Ilustrasi ditangkap polisi. (foto: ist)

Kriminal

Terduga Teroris di Bekasi Pegawai PT KAI, Warga Ungkap Keseharian dan Sosok DE

Senin 14 Agu 2023, 19:42 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Tidak disangka, pemuda berinisial DE (27) di Perumahan Pesona Anggrek, Bekasi Utara ditangkap tim Datasemen khusus 88 (Datasemen) anti teror, Senin (14/8/2023).

Penangkapan terhadap DE, setelah Densus 88 Mabes Polri menggerebek rumah kontrakan yang dihuninya, pada siang hari.

Ketua RT 07, RW 027 Ichwanul Muslimin mengungkapkan, DE merupakan warga yang belum lama tinggal dilingkungannya.

DE tinggal bersama istrinya yang kini juga tengah mengandung.

"Baru sekitaran 6 bulanan, namanya danan yang ditangkap, dia tinggal di istri sama anak 1, kondisi istrinya sekarang lagi hamil sama mertuanya," kata Ichwanul Muslimin saat di wawancarai wartawan, Senin (14/8/2023).

Meski demikian, Ichwanul tak mengetahui secara jelas berapa lama DE sebagai pegawai PT KAI, namun DE dikatakannya merupakan warga yang tertib saat melapor untuk mengontrak.

"Lapor kek warga biasa aja, iya, bahkan iuran perbaikan jalan aja dia ikut ini," jelasnya.

Yang mengejutkan, DE Merupakan pria yang berprofesi sebagai pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di PT Kereta Api Indonesia (KAI).

"Dia sebagai karyawan PT KAI," singkat Ichwanul.

"Lapor kek warga biasa aja, iya, bahkan iuran perbaikan jalan aja dia ikut ini," bebernya.

Sebagai pegawai BUMN, DE terpantau warga, sangat giat bekerja bahkan kerap pulang larut malam.

Selama enam bulan di mengontrak, Ichwanul Muslimin mengenal DE adalah sosok yang ramah.

Namun, sebagai pendatang baru, DE bersama keluarganya belum banyak berbincang panjang lebar.

"Kalo keluarganya jarang ngobrol, kalo ada neneknya sering cuman sebentar paling kalo mau berangkat kerja aja. Tapi kalo rapat RT dateng dia makanya kita ga nyangka, dia ini ramah," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, penggerebekan itu dilakukan tim Densus 88 Mabes Polri pada siang hari ini.

Setelah penggerebekan, Tim Densus 88 menemukan sejumlah barang bukti bahkan hingga senjata api serta bendera ISIS (Islamic State of Iraq and Syria).

Pantauan Poskota.co.id di lokasi kejadian, rumah kontrakan yang ditempati oleh DE masih dijaga ketat oleh tim densus 88.

Tim Densus kemudian masih dijajarkan barang bukti yang ditemukan diantaranya, senjata Laras panjang, ratusan peluru aktif, buku pedoman agama, laptop, kamera DSLR, hingga bendera ISIS. 

"Ya tadi sih ada ketemu bendera yang dipake ISIS itu aja, saya untuk informasinya belum tau, cuma disitu ada bukti peluru segala macam sama bendera ISIS," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).

Tags:
densus 88ISISTeroris di Bekasi

Ihsan Fahmi

Reporter

Administrator

Editor