JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jadwal Timnas U 17 vs Kashima Antlers akan segera berlangsung usai laga Timnas U 17 kontra Barcelona Juvenil A pada Rabu (2/8/2023) lalu.
Jadwal Timnas U 17 vs Kashima Antlers diselenggarakan pada Sabtu, 5 Agustus 2023 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.
Sesuai jadwal Timnas U 17 vs Kashima Antlers, duel ini masih masuk ke dalam daftar agenda anak asuh Bima Sakti tahun ini. Pertandingan ini merupakan laga uji coba kedu timnas Indonesia U 17 dalam rangka persiapan jelang Piala Dunia U 17 2023.
Sebelumnya, pada Rabu (2/8/2023) kemarin, Timnas Indonesia U 17 atau yang diberi nama Garuda United U 17 telah melakukan uji coba melawan Barcelona Juvenil A.
Pada laga tersebut, Indonesia harus menelan kekalahan usai Barcelona Juvenil A yang sukses unggul telak 3-0. Kemenangan tersebut didapat berkat gol yang diciptakan Brian Farinas, Alexis Olmedo, dan Guillermo Fernandez.
Selanjutnya, setelah melakoni laga uji coba dengan Barcelona Juvenil A dan Kashima Antlers, timnas Indonesia U 17 dijadwalkan segera terbang ke Eropa untuk menjalani serangkaian latihan lainnya.
Adapun, saat ini Timnas Indonesia U 17 masih melakukan seleksi terhadap para pemain dari seluruh tanah air untuk bisa bergabung di Piala Dunia U 17 2023 mendatang.
Sementara itu, Piala Dunia U 17 2023 bakal dihelat di Indonesia pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Sebanyak 24 negara berpartisipasi dalam Piala Dunia U 17 2023 ini.
Di sisi lain, berdasarkan hasil drawing, Timnas Indonesia U 17 berada di pot 1 bersama lima tim lainnya, yakni Brasil, Meksiko, Prancis, Spanyol, dan Jerman.
Jadwal Timnas U 17 vs Kashima Antlers
Sabtu, 5 Agustus 2023
Pukul 18.30 WIB - Timnas U 17 Indonesia vs Kashima Antlers
Link Streaming
Para penggemar sepak bola di seluruh tanah air dapat menyaksikan laga uji coba Timnas Indonesia U 17 di saluran televisi Indosiar atau lewat streaming di link berikut ini.
Indosiar (Vidio): KLIK DI SINI
Demikian informasi mengenai jadwal Timnas U 17 vs Kashima Antlers.