JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Akses jalan menuju Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara masih dikeluhkan warga. Pasalnya, dalan akses tersebut masih terlihat ada penyempitan.
Adapun sebagian jalan sudah dilebarkan sepanjang 12 meter, tetapi akses jalan yang menuju stadion dari arah sekolah jubilee (Sunter agung) masih menyempit dengan lebar 6 meter.
Terlebih diketahui, JIS salah satu stadion yang akan dipakai untuk piala dunia U-17 pada bulan November mendatang.
Arifin (47), salah satu warga Sunter Agung mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk segera melakukan pelebaran jalan terhadap jalan yang menyempit tersebut.
"Saya minta Pemprov DKI harus segera melebarkan jalan yang terlihat masih menyempit agar kendaraan yang keluar masuk menuju stadion dapat lebih mudah," kata Arifin kepada awak media, Rabu (2/8).
Idealnya, dikatakan Arifin, akses masuk menuju stadion itu seharusnya 4 jalur bukan 2 jalur.
"Harus nya jalan menuju stadion itu 4 jalur agar terlihat lebih besar akses jalan nya, namun kenyataan di lapangan hanya 2 jalur," sambung dia.
Tak sampai disitu, Arifin juga meminta Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono untuk segera meninjau langsung akses jalan yang menyempit tersebut.
Ia juga menyebut, bahwa sebagian warga telah mendukung jika Pemerintah DKI melakukan pelebaran jalan pada akses menuju stadion.
"Arifin menambahkan harus nya pak Heru bisa meninjau ke lapangan untuk melihat akses jalan nya, biar bisa segera di kerjakan pelebaran nya, sebagai warga kami mendukung untuk dilakukan pelebaran mau di kerjakan kapan pun juga (pagi, siang atau malam) karena bisa mengurai kemacetan apabila jalan dilebarkan," tuturnya.
"Kalau itu segera dikerjakan itu kan bagus sesuai arahan pak presiden Jokowi terkait permasalahan di ibukota yaitu terkait permasalahan kemacetan dan penanganan banjir," tandas Arifin menambahkan. (Aldi)