Jokowi buka peluang kemenangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024. (Instagram/@prabowo)

Kawal Pemilu

Dukungan Intens Jokowi Buka Peluang Kemenangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Rabu 26 Jul 2023, 18:51 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dukungan intens yang diberikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuat Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memiliki peluang besar untuk menang pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Sosok Prabowo semakin gandrung di kalangan pendukung Jokowi.

Direktur Eksekutif Citra Institute, Yusak Farchan menilai kebersamaan Jokowi dan Prabowo semakin menciptakan dampak elektoral besar. Bahkan kian membawa keuntungan bagi Prabowo untuk Pilpres 2024 mendatang.

“Sinyal dukungan Pak Jokowi ke Pak Prabowo sejauh ini sangat intens sekali,” kata Yusak, ketika dihubungi, Rabu (26/7).

Dia menambahkan, bukan hanya sinyal dukungan Presiden Jokowi saja yang semakin menguat kepada Prabowo, namun hal itu juga diperlihatkan oleh para pendukung Jokowi di 2019 silam yang kini berbalik mendukung capres Partai Gerindra tersebut.

Menurut dia, banyaknya pendukung Jokowi pada 2019 yang kini berbalik mendukung Prabowo, lantara imbas dari tingkat kepuasan masyarakat orang tinggi terhadap Jokowi. Terlebih Prabowo termasuk dalam jajaran Menteri pada Pemerintahan saat ini.

“Approval rating Pak Jokowi masih cukup tinggi, bahkan lebih dari 70 persen,” imbuhnya. 

Pertemuan Prabowo dengan Presiden Jokowi memang tidak hanya terjadi sekali dua kali. Prabowo merupakan satu-satunya menteri di Kabinet Indonesia Maju yang sering melakukan agenda kunjungan Bersama dengan Presiden Jokowi.

“Ekspektasi masyarakat termasuk relawan Pak Jokowi sendiri, bagaimana Presiden terpilih ke depan itu bisa melanjutkan program-program Pak Jokowi,” ungkap Yusak. 

Berdasarkan data survei Indikator Politik Indonesia periode 20-24 Juni 2023, elektabilitas Prabowo di kalangan pemilih Jokowi tahun 2019 alami peningkatan signifikan. Tercatat sampai Juni 2023 ini, Prabowo berhasil mendapatkan dukungan sebanyak 28,5 persen.

Tags:
Presiden-Joko-WidodojokowiPrabowo Subiantopilpres 2024

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor