BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang lansia, Yongki (70) menjadi korban penjambretan saat bersepeda di depan Kalinga Coffe, kelurahan Pekayon, Bekasi Selatan, pada Rabu (19/7/2023).
Dikatakan Yongki, peristiwa itu bermula saat dirinya sepulang berolahraga namun hendak mencari bakmi langganan di lokasi kejadian.
"Mau pulang abis dari lagoon muter muter (olahraga) saya mau pulang tapi dari Nusa indah 5 saya ga langsung belok," kata Yongki, Kamis (20/7/2023).
Kemudian, ia tak menyangka dirinya diduga telah dibuntuti oleh para pelaku yang berjumlah dua orang yang berboncengan sepeda motor.
Namun, belum sampai di tempat bakmie langganan nya, tepatnya di depan Kalinga Coffe, tas selempang yang ia bawa dijambret.
Ia menduga, pelaku mencari momentum situasi yang sepi, setelah itu langsung melancarkan aksinya.
"Setelah di jambret saya sempat rebahkan sepeda, saya sempat tarik menarik, dia tancap gas lalu kabur," ungkapnya.
Saat dijambret, Yongki sempat berteriak meminta tolong, namun karena situasi sepi, tidak ada warga yang menghampiri.
Sementara didalam tas tersebut, berisi barang diantaranya, uang tunai, dokumen identitas, dan handphone.
"Di tas itu isinya handphone, dompet isi uang, sim, ktp, stnk, kemudian ada KTA saya 1 bandel kunci rumah 1 set, kalau isi kurang sekitar 700an ribu ada, karena malamnya saya abis ambil ATM," keluh Yongki.
Yongki yang merupakan anggota kelompok darat (Pokdar) Keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) Polres Metro Bekasi Kota, mengaku sangat terpukul.