BEKASI, POSKOTA.CO.ID – Viral di sosial media, pelaku pencurian babak belur ditangkap warga hingga tercebur ke lumpur got di Jalan Cempaka, Jatibening, Pondok Gede, Kota Bekasi.
Berdasarkan video yang diterima Poskota.co.id, pelaku yang berkemeja merah itu nampak tak berdaya dengan wajah terlihat bonyok dan tubuh dipenuhi lumpur.
Warga kemudian ramai ramai mendatanginya untuk diinterogasi.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, mengatakan, kasus tersebut karena pencurian tabung gas elpiji.
Pelaku diketahui berinisial MI, berusia 26 tahun, warga Pekayon, Bekasi Selatan.
"Memang berdasarkan hasil laporan media sosial yang kita dapat jadi kasus pencurian, Kasusnya terjadi pada Senin 17 Juli 2023 jam 10.00 WIB, terjadi di rumah makan warteg di Jatiasih," kata Kompol Erna, Rabu (19/7/2023).
Kemudian, kata ia kronologi itu bermula, saat aksi pencurian tabung gas di Warteg tersebut diketahui oleh pemiliknya.
"Si pelaku mengambil satu tabung gas pemilik warteg dan diketahui oleh anak dari pemilik warteg dan dikejar," jelasnya.
"Si pelaku kecebur got saat dikejar massa," sambung Erna.
Usaha melarikan diri pelaku rupanya gagal, hingga warga sekitar berhasil menangkapnya. Pelaku kemudian dibawa ke Polsubsektor Jatibening wilayah Pondok Gede.
Mediasi
Lebih lanjut, dijelaskan Erna, rupanya korban tak ingin kasus ini dibawa ke jalur hukum. Dan meminta dilakukan mediasi kepada pelaku.Namun, dari keterangan korban, ia meminta gas yang dicuri oleh pelaku dikembalikan kepadanya.
"Tapi korban meminta kepada si pelaku untuk mengembalikan tabung gas yang dicuri oleh pelaku," ucap Kompol Erna.
Erna menepis, bila video yang sempat viral tersebut bukanlah pelaku pencurian sepeda motor.
"Pemberitaan yang di media sosial yang terjadi itu bukan pencurian motor tapi pencurian tabung gas," tutup Kasie Humas. (Ihsan Fahmi).