JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Produsen otomotif asal Jepang, Suzuki nampaknya sudah siap mendobrak pasar tanah air dengan meluncrunya Suzuki Jimny 5 pintu, mobil yang cocok disegala medan itu.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) belum lama ini memberi tanda bahwa mobil Suzuki Jimny 5 pintu akan segera hadir di pasar otomotif Indonesia. Bahkan, pihaknya mengatakan jika kendaraan adventure satu ini cocok dengan karakter para pelanggan Indonesia.
Head of Brand Development & Marketing Research 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Harold Donnel mengungkapkan bahwa pihaknya sedang berusaha membawa Suzuki Jimny 5 pintu untuk masuk ke pasar Indonesia.
Dirinya pun mengklaim jika berarapun harga yang nantinya akan dibanderol, Suzuki Jimny 5 pintu akan laris manis dipesan oleh para konsumen setia Suzuki Indomobil Sales.
"Didoakan saja untuk bisa masuk ke market Indonesia karena kami merasa Jimny 5 pintu itu sangat potensial untuk market Indonesia. Di berapa pun price range yang nanti akan di-set, dia masih bisa menawarkan compact dan fungsionalitas sendiri buat market di sini," ungkapnya saat ditemui awak media di Jogja baru-baru ini.
Hadirnya Suzuki Jimny 5 pintu di Indonesia diyakini tidak akan mempengaruhi pasar Suzuki Jimny 3 pintu yang lebih dulu diluncurkan. Sebab, menurut Harold, keduanya memiliki segmen pasarnya masing-masing.
"Saya kira, Jimny 5 pintu sangat menarik, kalau ada kabar baru pasti kita update ke temen-temen," sambungnya.
Banyaknya penggemar di Indonesia menjadi salah satu alasan mengapa SIS yakin memasarkan Jimny 5 pintu di Tanah Air. Oleh karena itu, pabrikan asal Jepang ini masih mendalami produk yang dipasarkan.
“Kami harus cerdas dalam memilah segmentasi konsumen baik Jimny 3 pintu dan 5 pintu. 5 pintu ini akan sangat menarik dan kita masih finalisasi,” pungkasnya.
PT Suzuki Indomobil Sales sendiri sampai saat ini masih belum bisa memastikan apakah model terbaru ini akan diproduksi di dalam negeri atau masih akan diimpor.
Sebelumnya, Donny Saputra, 4W Sales Manager PT SIS, memberikan kode Suzuki Jimny lima pintu yang tiba di Indonesia. Kemudian dia berkata bahwa produk legendarisnya akan memiliki tampilan yang lebih panjang.
Jimny 5 pintu dibekali mesin 1.500 cc empat silinder bertenaga 104,8 ps dan torsi 134,2 Nm. Spesifikasi ini dikirim ke keempat rodanya melalui transmisi otomatis empat percepatan dan transmisi manual lima percepatan.
Di negara India, Suzuki Jimny 5 pintu rupanya bersaing dengan produk lokal seperti Mahindra Thar yang masih berpenggerak roda 4x2. Saat ditanya apakah Suzuki Jimny lima pintu yang akan dijual di India akan diproduksi lokal atau didatangkan dari India, Harold belum bisa memberikan jawaban pasti. Suzuki Jimny 3 pintu yang saat ini dipasarkan di Indonesia merupakan produk CBU dari Jepang.
Nah..., untuk itu (impor dari India atau produksi lokal) nanti kita informasikan lebih lanjut ya," jawabnya.
Sambil menunggu model terbaru, koleksi Jimny tiga pintu mulai berkurang. Beberapa dealer bahkan dikatakan telah memamerkan unit mereka. Sayangnya, dia tidak menyebutkan secara pasti sudah berapa lama Jimny 3 pintu hadir di Indonesia. Menurutnya, pilihan warna Kinatic Yellow masih menjadi warna favorit masyarakat sehingga masih terjadi antrean.
Tercatat pula volume kendaraan dari Jepang tetap konstan sebanyak 50 unit per bulan. Jumlah antrian berkurang karena sebagian konsumen sudah menerima unit.
Suzuki Jimny lima pintu diketahui sudah lebih dulu diluncurkan di India. Harga kendaraan liar ini dibanderol mulai dari harga Rp216 hingga Rp269 juta.