Raffi Ahmad. (ist)

SHOWBIZ

Tahun Ini, Raffi Ahmad 'Turun Gunung' Jadi Presiden RANS Nusantara Football Club dengan Sajikan Konsep Berbeda

Rabu 12 Jul 2023, 20:30 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Raffi Ahmad mengatakan dirinya akan turun gunung untuk mengurus langsung club sepak bola kebanggaannya.

Suami Nagita Slavina itu merupakan chairman sekaligus Presiden RANS Nusantara Football Club (RFC) bersama tim akan bekerja keras untuk memastikan klubnya bisa terus menorehkan prestasi yang cemerlang.

"Iya, saya akan turun gunung mengurus langsung kebutuhan dan keinginan para atlet atau pemainnya, jadi nggak boleh ditinggal, sama seperti saya mengurus anak saya, meskipun ada yang ngasuh tetap saya harus dekat juga, begitu juga saya ngebangun dengan para pemain di RFC ini, nanti akan ada konsep yang berbeda," tutur Raffi Ahmad di Semanggi Lounge, Hotel Artotel, Jakarta Selatan, Rabu (12/7/2023).

Di Liga 1 musim 2023-2024, RANS Nusantara FC selalu menang dalam dua laga awal.

Usai mengalahkan Persikabo 1973, RANS menang atas Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (9/7/2023) malam lalu.

Raffi Ahmad mengatakan salah satu fokusnya terhadap para pemain di RANS Nusantara FC adalah bagaimana menggembleng mental mereka supaya tidak mudah down.

Raffi Ahmad dan lainnya. (ist)

Karena sebagus apa pun strategi permainan, terkadang bisa buyar ketika mental pemainnya down atau tidak memiliki kepercayaan diri.

"Itu salah satu concern saya juga. Memang mental itu nomor satu. Cara menggembleng mental mereka, yang pertama, kita harus bisa lebih menghargai mereka. Lebih memuliakan mereka sebagai manusia dan yang pasti mereka harus berusaha berprestasi dulu baru ada reward," ungkap ayah dari Rafathar dan Rayyanza ini.

Raffi Ahmad mengatakan, kepedulian dirinya terhadap para pemain akan membawa dampak positif terhadap mental mereka pada saat bertanding.

"Beda nih kalau saya nggak peduliin mereka, nggak perhatiin tempat penginapannya, makanannya. Tapi kalau dikasih tempat yang terbaik, makanan yang sehat, mereka akan semangat. Dan secara tidak langsung mental mereka akan ikut naik, mereka akan melakukan yang terbaik untuk kita juga," tegasnya.

Bagian dari keseriusan Raffi Ahmad untuk memberikan tempat penginapan dan makanan terbaik yang sehat untuk para pemain, presenter kondang itu melakukan kerja sama dengan Artotel Group agar para pemainnya bisa menginap dan mendapat pelayanan di hotel berbintang saat bertanding di berbagai daerah di Tanah Air.

Bukti kesepakatan kerja sama tersebut ditandai dengan adanya penandatanganan kesepakatan bersama yang dilakukan Raffi Ahmad bersama Artotel pada hari ini. 

"Kita juga terima kasih karena pelayanan dari Artotel itu bagus dan tempatnya luas, ini menambah kepercayaan diri dari tim kita dengan menikmati berbagai fasilitas yang ada dan semoga ke depannya para pemain kita terus berprestasi dan diharapkan menjadi andalan," tandas Raffi Ahmad. (mia)

Tags:
Raffi AhmadRANS Nusantara Football Club (RFC)presenterrans nusantara fc

Administrator

Reporter

Administrator

Editor