JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pencipta lagu anak-anak sekaligus pemerhati anak, Seto Mulyadi mengatakan dirinya sangat mendukung pendidikan karakter anak.
Seto Mulyadi yang juga Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI), mengaku mendukung pendidikan Sahabat Anak yang dicanangkan Prof. Komarudin, Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ).
"Beliau itu tidak hanya Rektor Sahabat Anak yang ikut dukung usulan Bapak Kasur dan Ibu Kasur yang merupakan pencipta lagu anak-anak sebagai Pahlawan Nasional tapi pemuja sistem pendidikan Ki Hajar Dewantara untuk Paud. Kak Komar sebagai rektor cinta moderasi beragama dan kesetaraan, semoga beliau tetap terpilih jadi rektor UNJ," tutur pria yang akrab disapa Kak Seto, Senin (10/7/2023).
Menurutnya, Prof. Komarudin dikenal bijaksana dan merangkul berbagai elemen sivitas akademika UNJ itu mengusung 7 pilar Akselerasi UNJ Bereputasi Dunia sebagai program kerjanya dalam pencalonan Rektor UNJ Periode 2023-2027.
"PAUD sangat krusial dalam sistem pendidikan nasional sehingga dari guru kecil (guru paud) sampai Kak Seto jadi guru besar patut jadi pembelajaran semua pihak termasuk saya sendiri bahwa anak Kampus harus bahagia saat kecilnya dengan pemenuhan akhlak, dedikasi sampai critical thinking dengan merdeka belajar sangat saya dukung," jelas Kak Seto.
Prof. Komarudin mengatakan dirinya mengedepankan pendidikan yang egaliter dan mengecam tindakan kekerasan terhadap anak-anak hingga mahasiswa.
"Saya suka diklaim rektor yang inklusif, selalu egaliter dan bejejaring dengan Kak Seto tokoh anak nasional juga Prof Arief Rahman di komunitas Sahabat Anak Indonesia dan WowSave Indonesia. Setuju sekali akan keterlibatan semua pihak melindungi anak Indonesia dari kekerasan verbal, seksual, bullying dan lainnya," pungkas Prof. Komar. (mia)