"Dengan adanya IPA berkapasitas 100 liter perdetik pemanfaatannya bisa tersambung kurang lebih 100 ribu sambungan rumah yang bisa dikoneksikan," tambahnya.
Sementara, kontraktor dari PT Karya Sepakat Makmur, Irfan Fauzi menuturkan, pemasangan pipa JDU, booster pump hingga menara air setinggi 12 meter sudah rampung dikerjakan.
"Bahkan pada tahap awal penyaluran air bersih sudah kami salurkan kepada 50 sambungan rumah di Cikadu, Desa Tanjungjaya Kecamatan Panimbang," tandasnya. (Samsul Fatoni)