JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jadwal Taipei Open 2023 masih akan berlangsung hari ini, Kamis (22/6/2023).
Jadwal Taipei Open 2023 memasuki babak kedua atau babak 16 besar. Sebanyak 8 wakil Indonesia akan betanding hari ini.
Jadwal Taipei Open 2023 akan berlangsung di Tian-Mu Arena University of Taipei, Taipei, Taiwan.
Kedelapan wakil Indonesia akan tampil berhadapan dengan atlet negara lain untuk memperebutkan tiket ke perempat final turnamen BWF Super 300 ini.
Pertandingan Taipei Open 2023 hari ini akan dimulai pukul 11.00 WIB.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan menjadi wakil Indonesia yang membuka pertandingan siang ini di partai ketiga.
Rehan/Lisa bakal menantang wakil tuan rumah, Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan.
Berikut jadwal lengkap Taipei Open 2023 para atlet Indonesia yang tampil hari ini.
Jadwal Taipei Open 2023
Lapangan 1 - Pukul 11.00 WIB
Partai 3: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan (Chinese Taipei)
Lapangan 2 - Pukul 11.00 WIB
Partai 4: Tommy Sugiarto vs Prannoy H. S. (India)
Lapangan 3 - Pukul 11.00 WIB
Partai 4: Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Partai 5: Putri Kusuma Wardani vs Huang Ching Ping (Chinese Taipei)
Partai 6: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Leong jun Hao (Malaysia)
Partai 9: Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Lee Yu Lim/Shin Seung Chan (Korea Selatan)
Lapangan 4 - Pukul 11.00 WIB
Partai 6: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Cheng Yu-Pei/Sun Wen Pei (Chinese Taipei)
Demikian informasi mengenai jadwal Taipei Open 2023 hari ketiga yang berlangsung hari ini.