JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presenter Irfan Hakim patut berbangga diri pasalnya sang putri sulung, Aisha Keem selangkah lagi bakal menjadi atlet PON cabang olahraga (cabor) Berkuda mewakili provinsi Aceh.
"Aisha mudah-mudahan bisa menjadi atlet PON, mewakili provinsi manapun, kemarin Jakarta, ada yang ngomong Jawa Barat, sekarang Insya Allah Aceh, mungkin akan dipinang Provinsi Aceh untuk PON," kata Irfan Hakim, di Studio Trans 7, Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (16/6/2023).
Akhir pekan ini, Aisha Keem diketahui bakal bertanding.
Ternyata, pertandingan itu berbarengan dengan acara kelulusannya.
Irfan Hakim tak menyangka kesibukan sang anak sama persis dengan yang dialaminya.
"Deg-degan ya, hari Minggu Aisha tanding, terus Minggu graduation juga. Jadi dia itu tanding dulu sampai siang, habis itu graduation," tutur Irfan Hakim.
"Itu anak kayak bapaknya banget, satu hari nggak mau satu acara doang, banyak banget," imbuhnya.
Aisha Keem berlatih keras untuk pertandingan pada akhir pekan nanti karena sempat tak berlatih guna harus fokus terlebih dahulu pada pendidikan.
Bahkan, ia sampai jatuh lagi saat latihan.
Namun, tak ada cedera serius yang dialami oleh Aisha Keem.
"Ini beberapa hari ini dia terus-terusan berlatih, beberapa minggu dia terhambat persiapannya agak jarang karena persiapan kelulusan SMP, sekarang udah lulus, tinggal bertanding. Latihan terus kemarin sempet ada jatuh lagi, tapi emang dia nggak ada kapoknya," pungkas Irfan Hakim bangga. (mia)