JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kelakuan Aldi Taher yang kontroversi memang tidak henti-hentinya menjadi sorotan publik.
Mulai dari menyalonkan diri sebagai Caleg dari dua partai berbeda hingga menggelar konser Tribute to Coldplay, sukses membuat mantan suami Dewi Perssik ini menjadi bahan pembicaraan para netizen di dunia maya.
Aldi Taher dan Dewi Perssik sendiri sempat menikah pada tahun 2009, namun keduanya memutuskan untuk berpisah walau usia pernikahan mereka belum genap setahun.
Aldi Taher membeberkan sebuah informasi yang mengagetkan, ternyata Salsabilih istrinya memiliki hubungan pertemanan yang akrab dengan Dewi Perssik.
Aldi Taher mengaku, bila keduanya sedang mengobrol, dirinya sering diacuhkan.
"Istri saya itu, sama bunda Dewi Perssik, itu sangat akrab," tutur Aldi Taher.
"Malah kadang-kadang, keakraban mereka berdua saya yang cemburu, saya di cuekin mulu kalau mereka ngobrol," lanjutnya.
Pria bernama lengkap Aldi Taher Gallagher juga membeberkan, bahwa orang tua dari Salsabilih justru memiliki rasa sayang yang lebih besar kepada Dewi Perssik daripada dirinya.

Usai sold out, tiket konser Aldi Taher bakal dijual kembali pada 13 Juli 2023.(Instagram/@alditaher.official)
"Dan waktu itu, pernah nyanyi acara syuting di Palembang, bunda Dewi Perssik ketemu mertua saya, bahkan mertua saya aja lebih sayang Dewi Perssik dari pada saya," candanya.
Tak main-main, Dewi Perssik bahkan sempat menawarkan kepada Aldi untuk menggunakan rumahnya untuk acara pernikahannya dengan Salsabilih.