PPIH Tambah 10 Toilet Duduk dan Jongkok Setiap Maktab Jemaah Haji

Selasa, 30 Mei 2023 12:01 WIB

Share
Peninjauan Padang Arafah untuk kesiapan pelaksanaan wukuf. (ist)
Peninjauan Padang Arafah untuk kesiapan pelaksanaan wukuf. (ist)

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) kembali meninjau persiapan tenda jemaah haji Indonesia di Arafah. 

Setiap Maktab berjumlah kisaran 3.000 jemaah. Sebelumnya, setiap maktab disiapkan 40 toilet dan sekitar 10 kran untuk berwudu. Tahun ini, maktab akan siapkan lagi 10 toilet baru, sehingga ada 50 toilet.

Ketua PPIH Saudi Subhan Cholid melakukan pemantauan dilakukan berkala untuk memastikan progres penyiapan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Subhan mengatakan ada sejumlah layanan yang disiapkan bagi jemaah, antara lain tenda dengan kasur, pendingin ruangan, dan lampu penerangan, dapur, hingga toilet.

Subhan Cholid menilai ada progres yang baik dalam proses penyiapan dibanding kondisi pada 26 Mei 2023.

 

"Saya kemarin petang melihat kembali persiapan di Arafah. Ada perkembangan signifikan. Penyiapan dapur sudah, konsumsi terus dikebut. Kamar mandi di setiap maktab juga akan ditambah 10 pintu," terang Subhan Cholid di Arafah, Selasa (30/5/2023).

"Saya juga meninjau bahan material konstruksi, dan semua sudah ada untuk dipasang," lanjutnya.

Subhan menjelaskan menteri agama sangat konsen dalam peningkatan layanan, termasuk toilet di Arafah. "Tahun ini ada 10 toilet baru per maktab, delapan toilet duduk dan dua jongkok," sebut Subhan. 

"Toilet duduk penting karena diharapkan lebih memudahkan jemaah lansia," lanjutnya.

Halaman
Reporter: Agus Johara
Editor: Deny Zainuddin
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar