Waduh! Blanko Pembuatan KTP di Kabupaten Tangerang Menipis

Jumat 26 Mei 2023, 10:06 WIB
Pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Tangerang. (Foto/Veronica)

Pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Tangerang. (Foto/Veronica)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID –  Poskota) - Blanko Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kabupaten Tangerang saat ini menipis.

Saat ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tangerang hanya melayani pembuatan KTP untuk kebutuhan mendadak saja.

"Hanya untuk urgent, karena memang dari pusat lagi dalam proses pengadaan. Kan karena blanko dari pusat," ucap Hedi M Hartadi Kepala Bidang(Kabid) Pendaftaran Penduduk, Jumat (26/5).

Meski blanko KTP menipis dan hanya untuk urusan mendadak saja, tetapi pelayanan tetap berjalan seperti biasanya.

"Ada kita hanya menerima 5 atau 3 perhari. Tapi kalau pelayanan digital itu ada Seratusan," ungkapnya. 

Hedi menyebutkan jika biasanya seperti normal, pihaknya dalam sehari bisa menerbitkan 1000 blanko.

"Kita kurang lebih menerbitkan 1000 keping kalau normal kalau sekarang cuma lima saja," pungkasnya. (Veronica Prasetio )

News Update