DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Seorang pemuda menjadi korban begal di Jalan Raden Sanim (depan ruko berlian 9), Tanah Baru, Beji, Depok, Kamis (25/5/2023) subuh. Korban tergeletak ditemukan warga dengan kondisi kepala luka.
Berdasarkan informasi didapat Poskota.co.id, korban yang mengendarai sepeda motor sekitar pukul 04:00 WIB tiba-tiba dipepet pelaku berjumlah dua orang berboncengan motor.
Tanpa kompromi, pelaku langsung menyabetkan senjata tajam dan mengenai kepala korban. Dan korban pun seketika tergelak terjatuh ke jalan dengan bersimbah darah.
Mengetahui korban terluka, pelaku pun langsung menggasak Handphone korban dan kabur.
Sementara itu, Puryanto, salah satu warga menyebutkan saat ditemukan korban sudah dalam keadaan tergeletak bersimbah darah.
"Korbannya sudah ditolong warga menggunakan mobil ambulan info terakhir korban dibawa ke RS Hermina," ucapnya.
Menurutnya, dari identitas yang dipereoleh korban diketahui berinisial RA dan merupakan warga Citayam Bojonggede.
"Motor korban masih ada di tkp tidak diambil. Kini polisi dari Polres Metro Depok telah melakukan olah TKP juga turut hadir anggota babinsa setempat untuk mengecek juga," tutup Puryanto yang merupakan anggota Pokdarkamtibmas ini. (angga)