Konsep dan tema pernikahan Enzy dan Molen dihiasi palet warna putih dan emas yang klasik dengan kain songket tujuh warna dari Elly Kasim.
Kabarnya, pernikahan Enzy Storia ini turut menghadirkan Vincent Rompies sebagai saksi nikah dan Hesti Purwadinata yang menjadi pengiring pengantin.
Hal itu dilihat dalam keterangan unggahan Bride Story.
"Kami turut berbahagia atas pernikahan @enzystoria & Maulana Kasetra. Momen akad nikah begitu istimewa dengan @vincentrompies yang menjadi saksi nikah, dilengkapi dengan @hestipurwadinata & @medinadinaaa yang mengantarkan Enzy kepada Molen setelah janji akad nikah diucapkan," bunyi keterangan unggahan.
"Waaaaa Selamat Enjiiihhhh dan Suamiii," tulis Tora Sudiro.
"ALHAMDULILLAAAAAAAAAAH," kata Yuki Kato.
"Wohoo," tulis Omar Daniel. (mia)