BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Seorang pria yang diduga melakukan penculikan terhadap bocah berusia 12 tahun babak belur dipukuli warga.
Dugaan upaya penculikan ini terjadi di Desa Leuwinutug, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor sekira pukul 16.00 WIB.
Salah seorang saksi, Rizki menyebut, awal mula diketahuinya dugaan penculikan tersebut saat ia bersama keluarga lainnya melacak handphone yang dibawa korban.
"Jadi pas saya pulang kerja tuh keluarga udah nyariin korban berinisial N, karena dari jam 4 sore gak keliatan di sekitar rumah," ucapnya, Selasa (16/5/2023).
Khawatir dengan kondisi gadis berusia 12 tahun yang tak kunjung juga kembali, pihak keluarga pun melakukan pelacakan terhadap korban melalui aplikasi pendeteksi handphone.
"Awalnya handphone-nya terdeteksi di Desa Hambalang, dicari ke Hambalang gak ada, terus handphone-nya bergerak ke Desa Tajur," paparnya.
Terus melakukan pengejaran ke beberapa Desa, namun pihak keluarga tak jua menemukan keberadaan gadis yang duduk di bangku sekolah dasar ini.
"Terus terakhir, titiknya pindah ke wilayah Desa Leuwinutug, pas dikejar N digoncengi oleh seorang pria berusia sekitar 34 tahunan," terangnya.
Saat melihat korban digoncengi oleh orang tak dikenal, Rizky bersama pengejar lain pun melakukan pengejaran terhadap pelaku.
"Saya kejar pake motor, sekitar 200 meter saya pepet motornya biar ke pojok jalan," tambahnya.
Aksi penangkapan pria yang diduga penculik ini pun menarik perhatian pengendara jalan dan membuat ramai lokasi penangkapan di sisi jalan raya Pahlawan tersebut.
"Gak lama ketangkep saya langsung telfon pihak Desa, soalnya takut makin rame yang berhenti," paparnya.
Pantauan di lokasi, tak lama berselang diamankan di Kantor Desa Leuwinutug, pelaku bertubuh gempal tersebut pun digiring petugas kepolisian untuk dibawa ke Mapolsek Citeureup.
Pada saat penggiringan pelaku, warga yang kesal dengan aksi yang dilakukan pelaku pun lantas melampiaskan kekesalannya sembari memberikan beberapa bogem mentah terhadap pria tersebut. (Panca Aji)