Bayi Hidup Ditemukan Warga Beji di Kantong Plastik, Rebutan Mau Adopsi

Selasa 02 Mei 2023, 10:28 WIB
Foto: Bayi Hidup berjenis kelamin perempuan ditemukan warga di Beji, Depok terbungkus kantong plastik kini dirawat di Puskesmas. (Poskota/Angga Pahlevi)

Foto: Bayi Hidup berjenis kelamin perempuan ditemukan warga di Beji, Depok terbungkus kantong plastik kini dirawat di Puskesmas. (Poskota/Angga Pahlevi)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Warga di Gang Keramat Atas RT 03/07 Kel. Kemirimuka, Kec. Beji, Depok, digegerkan penemuan sesosok bayi hidup yang menangis yang terbungkus kantong plastik sampah. Selasa (2/5/2023) dini hari.

Anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemiri Muka, Aiptu Rojuddin mengatakan temuan bayi hidup berjenis kelamin perempuan baru dilahirkan masih terlilit ari-ari terbungkus kantong plastik sampah warna hitam telah ditemukan sama warga yang sedang ronda.

"Sekitar pukul 01:40 WIB warga dengan Ketua RT 02 Hairul dengan RT 03 Yoto RW 07 saat sedang ronda mengecek rumah kosong ditinggal mudik mendengar suara tangisan bayi hidup ditelusuri ternyata di sebuah tempat bale tongkrongan ada kantong plastik sampah saat dibuka ternyata isi bayi kelamin perempuan lengkap masih terlilit ari-ari," ujar Aiptu Rojuddin kepada Poskota.co.id dikonfirmasi, Selasa (2/5/2023) siang.

Setelah itu bayi hidup perempuan tersebut, lanjut Aiptu Rojuddin oleh warga langsung diamankan segera dibawa ke Puskesmas terdekat.

"Dari pemeriksaan bidan di Puskesmas Beji Timur, kondisi bayi lahir dalam keadaan normal. Juga untuk kondisi badan si bayi sehat dengan berat badan 3,2 Kg," katanya.

Pada saat kejadian warga langsung menguburkan  ari-ari bayi di makam Keramat Batas. "Ari-ari si bayi saat itu juga langsung dikuburkan di tempat makam Keramat Batas," tambahnya.

Sementara itu dari peristiwa ini anggota Polsek Beji telah melakukan olah TKP dan memintai keterangan para saksi.

"Sudah ada dua orang yang dimintai keterangan yaitu Ketua RT 02 Hairul dan RW 03 Yoto," ungkapnya

Bayi Jadi Rebutan Warga
Setelah dibersihkan dan dirawat di Puskesmas Beji Timur, bayi cantik diperkirakan baru usia sehari banyak direbutin warga buat adopsi.

"Banyak warga yang pingin mengadopsi bayi setelah ada di Puskesmas. Melihat bayi yang cantik dan sehat jadi perebutan warga untuk adobsi menjadi anak," tuturnya.

Sementara Kapolsek Beji Kompol Sutirto menambahkan tim opsnal masih melakukan penyelidikan terhadap temuan bayi hidup tersebut.

"Anggota telah melakukan olah TKP dan penyelidikan memintai keterangan saksi-saksi. Di lokasi temuan bayi memang sangat sepi dan tidak terpasang kamera CCTV lingkungan," tutupnya. (Angga)

Berita Terkait
News Update