TXT Konser di Jakarta, 9 Agustus 2023 (Instagram.com/ime_indonesia)

Event

TXT Bakal Gelar Konser di Jakarta Agustus 2023, Siap Nabung dari Sekarang!

Senin 01 Mei 2023, 14:07 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira datang dari boygroup asal Korea Selatan, TOMMOROW X TOGETHER (TXT). Melalui unggahan Twitter Bighit Music diketahui bahwa TXT akan menggelar konser di Indonesia.

Konser TXT bertajuk ACT: SWEET MIRAGE 2023 akan digelar pada 9 Agustus 2023 mendatang di Beach City International Stadium.

IME Indonesia selaku promotor yang membawa TXT ke Indonesia turut membagikan poster tentang konser TXT tersebut lewat media sosial resminya.

"TOMORROW X TOGETHER WORLD TOUR <ACT : SWEET MIRAGE> IN JAKARTA, on 9 August 2023 at Beach City International Stadium. Indonesian MOA, please stay tune for more info!" tulis IME Indonesia seperti yang dikutip pada Senin, 1 Mei 2023.

Konser TXT ACT: SWEET MIRAGE ini telah berlangsung di Korea Selatan pada 25 Maret lalu.

Dalam konser world tour TXT 2023 ini, mereka membawakan sejumlah lagu andalan dan lagu terbaru di album The Name Chapter: TEMPTATION.

TXT merupakan boygroup besutan Bighit Entertainment yang telah debut sejak tahun 2019. Boygroup yang kerap disebut sebagai adik dari BTS ini memiliki lima anggota yang terdiri dari Soobin, Yeonjun, Beomgyu, Taehyun, dan Heuningkai.

Sebelumnya, TXT sudah pernah mendatangi Indonesia dalam rangkaian konser tournya pada September 2022 lalu. 

Konser tersebut berjalan dengan sukses diiringi dengan antusiasme para penggemar atau MOA.

Saat ini belum diketahui secara pasti berapa harga tiket dari konser TXT di Jakarta. Namun, berdasarkan keterangan pihak promotor, informasi lebih lanjut seputar konser TXT di Jakarta akan segera dibagikan.

Tags:
TXT konser di JakartatxtKonser TXT

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor