Rayakan Ulang Tahun ke-42, Baim Wong Ingin Tambah Anak

Jumat 28 Apr 2023, 16:25 WIB
Baim Wong, Paula Verhouven dan kedua buah hatinya. (instagram/@baimwong)

Baim Wong, Paula Verhouven dan kedua buah hatinya. (instagram/@baimwong)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bintang sinetron sekaligus presenter Baim Wong baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-42 tahun pada 27 April lalu.

Di momen tersebut, Baim menyinggung adanya harapan untuk menambah momongan, namun Baim Wong dan sang istri, Paula Verhouven, tak memiliki program khusus.

Mereka hanya akan pasrah kepada takdir.

"Kalau saya sedikasihnya aja sih. Jadi menikmati apa yang udah dikasih kalau ada lagi mau kalau cukup ya cukup," tutur Baim Wong.

Dalam kesempatan tersebut, Baim juga mengungkapkan, meski kini usianya sudah kepala empat, namun dia masih memiliki semangat kerja layaknya generasi muda.

Baim Wong dan Paula Verhouven. (instagram/@baimwong)

Bintang sinetron 'Dewi' yang memiliki nama asli Muhammad Ibrahim itu juga tak berniat mengurangi jam kerjanya selama masih dalam kondisi sehat.

"Kita masih mikir umur 33 tahun nih. Mikirnya masih muda karena kerja mikir terus nggak kerasa kemarin udah 39 tahun, eh 4 kepalanya, eh 42 tahun," tandasnya. (mia)

Berita Terkait
News Update