ADVERTISEMENT

Persiapan Terminal Jatijajar Layani Pemudik, Lakukan Ramp Check dan Tes Urine Pengemudi

Kamis, 13 April 2023 09:01 WIB

Share
Situasi Terminal Tipe A Jatijajar masih sepi dari pemudik menjelang lebaran. (Angga)
Situasi Terminal Tipe A Jatijajar masih sepi dari pemudik menjelang lebaran. (Angga)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

DEPOK, POSKOTA.CO.ID –  Pemerintah memajukan libur cuti bersama lebaran mulai tanggal 19 April 2023. Namun pemandangan arus mudik mendekati lebaran belum terlihat adalonjakan penumpang di Terminal Tipe A Jatijajar, Tapos, Kota Depok.

Kepala Koordinator Terminal Tipe A Jatijajar, Dudi MS, mengatakan belum begitu terlihat lonjakan penumpang. Namun sebelum puncak mudik pihaknya berencana akan menggelar tes urine bagi pengemudi bus.

"Pemeriksaan tes urine ke para sopir bus seluruhnya akan dilakukan pada tanggal 17 April bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Depok," ujar Dudi kepada Poskota usai dikonfirmasi, Rabu (12/4/2023).

Kesiapan Terminal Jatijajar dalam mudik lebaran, menurut Dudi tidak ada persiapan khusus. Namun lebih awal pihaknya telah melakukan ramp check terhadap seluruh bus yang masuk di Terminal Jatijajar.

"Dari pengecekan tim, dua minggu sebelumnya didapatkan ada hampir 50 persen armada bus angkutan lebaran 2023 di Terminal Tipe A Jatijajar tidak lulus  uji ramp check karena masalah kecil tapi sekarang sudah diperbaiki dan sudah layak dipergunakan untuk angkutan lebaran," tambahnya.

Faktor penyebab sejumlah armada bus tak lulus uji ramp check, lanjut Asri disebabkan  sejumlah faktor,  Mulai lampu rem dan sein mati hingga kaca mengalami keretakan.

"Tidak lulusnya dikarenakan ada item seperti lampu rem, lampu sein mati, item terkait sabuk pengaman sopir, kaca depan ada retak kecil," tambahnya.

Sementara itu untuk lebaran Dudi dengan kerjasama PO bus untuk angkutan trayek AKAP Jawa dan Sumatera dipersiapkan sehari 80 unit armada bus.

Kondisi mudik lebaran tahun ini, menurut Dudi sedikit agak menurun ketimbang jika dibandingkan pada tahun sebelumnya.

"Jika dibandingkan tahun sebelumnya setelah pemerintah kasih kelonggaran dapat pulang kampung setelah Covid-19 mereda H-10 sudah terlihat signifikan kenaikan jumlah pemudik yang akan pulang kampung. Tapi tahun ini H-9 saja masih sepi dari penumpang," ungkapnya.

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Angga Pahlevi
Editor: Tri Haryanti
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT