Kabar menggemparkan ini berawal dari beredarnya daftar booking di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) yang nampaknya telah dipesan selama 12 hari, mulai 5 - 17 November 2023 untuk acara konser musik artis internasional.
Netizen pu berspekulasi bahwa artis tesebut adalah Coldplay. Terlebih lagi akun instagram @jakartakonser turut memberi 'kode' dengan mengunggah beberapa postingan foto dari grup musik Coldplay.
"Hey y'all!! Let's Come to us!! We gonna tell you something.............. The rumors that will bring Coldplay to our country is............" tulis akun @jakartakonser dalam postingannya.
Namun, hingga kini belum ada konfirmasi terkait kebenaran konser Coldplay di Indonesia.