Selain status tuan rumah, media tersebut juga menuliskan bahwa partisipasi Indonesia pada Piala Dunia U20 juga dicoret.
Mereka menuliskan, status tuan rumah Indonesia diragukan setelah PSSI menunda pengundian pada Minggu (26/3/2023).
Delegasi yang dilakukan Erick Thohir di Doha ternyata tak ampuh dalam mengupayakan agar Indonesia tetap jadi tuan rumah.
Tak ada pilihan lain, kini pemerintah harus fokus agar Indonesia terhindar dari sanksi FIFA, jangan sampai dikucilkan dari sepak bola dunia.
Dari catatan penyelenggaraan sepak bola dunia, Indonesia sebagai negara keempat yang gagal menggelar Piala Dunia U20.
Indonesia juga jadi negara ketiga yang gagal karena situasi politik.
Negara pertama dialami Yugoslavia dimana sejak dulu dikenal sebagai penghasil wonderkid.
Sayang, negara pecahan Uni Soviet yang pecah lagi menjadi beberapa negara Balkan itu dahulu sering terlibat perang.
Sepak bola seharusnya menjadi alat untuk mempersatukan negara tersebut.
Tetapi perang saudara membuat segalanya tinggal kenangan.
Karena perang itu juga, Piala Dunia U20 yang sedianya digelar di sana gagal digelar.
Situasi politik yang mencekam membuat FIFA memutuskan untuk memindahkan venue ke Australia, jauh di pasifik sana.