ADVERTISEMENT

Istri Pamer Tas Mewah di Medsos, Pejabat Dishub DKI Massdes Arouffy Jalani Pemeriksaan

Jumat, 31 Maret 2023 16:49 WIB

Share
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo. (foto: poskota/aldi)
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo. (foto: poskota/aldi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Istri pejabat kembali menjadi sorotan publik. Kali ini menyasar pejabat dari Dishub DKI Jakarta, Massdes Arouffy yang viral di media sosial akibat sang istri dan anaknya yang bergaya hidup mewah.

Merespon hal tersebut, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, bahwa pihaknya akan melaporkan anak buahnya tersebut.

Syafrij menyebut, Saat ini Pemprov DKI Jakarta melalui Inspektorat dan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) tengah melakukan pemeriksaan terhadap Massdes.

"Tentu untuk hal ini telah kami laporkan dan saat ini akan dilakukan pemeriksaan oleh unsur pengawasan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan unsur pembinaan kepegawaian," kata Syafrin saat dikonfirmasi, Jumat (31/3/2023).

 

Syafrin menyebut anak buahnya itu rencananya akan dilakukan pemeriksaan pada hari ini (31/3/2023) pukul 14.00 WIB. Syafrin mengatakan masih menunggu hasil pemeriksaan Inspektorat maupun BKD DKI.

"Kami serahkan ke pemeriksaan jam 2 nanti siang," ucapnya.

Diketahui, dugaan gaya hidup mewah itu viral berdasarkan unggahan foto akun twitter @PartaiSocmed. 

Istri dari Massdes Arouffy, Kepala Bidang Pengendalian Operasional Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Dishub DKI itu memiliki sejumlah tas mewah merek Hermes.

Bahkan, salah satu tas Hermes yang dikenakannya itu disebut mencapai 105 ribu dolar atau setara Rp1,5 Miliar lebih. 

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Aldi Rinaldi
Editor: Deny Zainuddin
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT