JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Georgina Rodriguez mengungkap rencana di mana Cristiano Ronaldo dan keluarga akan tinggal selepas pensiun dari karir sepak bola.
Diketahui, bintang portugal Cristiano Ronaldo kini menginjak usia 38 tahun dan karirnya bermain di lapangan kemungkinan hanya tinggal beberapa tahun.
Kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez mengungkap tempat di mana mereka akan tinggal selepas karir menakjubkan CR7 di lapangan hijau berakhir lewat serial Netflix.
Meski demikian, Cristiano Ronaldo sendiri belum secara resmi mengungkap rencana kapan pensiunnya.
Cristiano Ronaldo Masih Tajam
Meski mendekati maasa pensiun, Cristiano Ronaldo baru-baru ini menampilkan aksi luar biasa di lapangan saat membela Portugal.
Sosok pemain veteran yang diputus kontrak oleh Manchester United itu baru saja mencetak dua gol berturut-turut pada kualifikasi Euro 2024. Performa apik itu dilakukan ketika Cristiano Ronaldo mengantar Portugal menang 4-0 melawan Lichtenstein, dan 6-0 kontra Luxemburg.
Pelatih anyar Portugal, Roberto Martinez pun mengakui bahwa keberadaan pemain berpengalaman seperti Ronaldo penting di tubuh skuadnya.
“Cristiano adalah pemain unik di dunia, dengan jumlah caps internasional terbanyak,” kata Roberto Martinez, yang telah mengembalikan Ronaldo ke starting line-up setelah dia dicadangkan pada Piala Dunia 2022 di Qatar.
“Pengalaman yang dia miliki untuk ruang ganti sangat penting,” katanya, dikutip dari The Hindu: Sportstar pada Senin (27/3/2023).
Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Betah di Riyadh
Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez diketahui akan tinggal di Riyadh hingga setidaknya Juni 2025. Bintang Portugal itu menandatangani kontrak dua tahun pada Januari dengan Al Nassr senilai 200 juta euro.
Keduanya dikabarkan menikmati kehidupan di Arab Saudi, pergi kencan malam mewah di restoran dan mengajak anak-anak mereka jalan-jalan.
Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez, dan keluarganya baru-baru ini mengunjungi Riyadh Winter Wonderland. Kekasih memposting foto-foto hari itu di Instagram. Dia menuliskannya:
"Riyadh, betapa cantiknya kamu,” dikutip dari Sportskeeda pada Rabu (29/3/2023).
Adapun Ronaldo dan keluarganya disambut sebagai pahlawan di Riyadh sebagai bagian dari upacara penyambutan di bulan Januari lalu. Mrsool Park diterangi kembang api dan papan LED besar terpampang di sekitar stadion, mengakui kedatangan pemenang Ballon d'Or lima kali itu.
Rodriguez kagum dengan sambutan yang dia dan keluarganya terima. Dia menulis di pos Instagram lain
"Terima kasih banyak Arab Saudi atas sambutan yang luar biasa. Kami sangat bersemangat untuk petualangan baru ini bersama (Al Nassr), dan kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang mewujudkannya,” tulis Georgina.
Di Mana Cristiano Ronaldo dan Keluarga Akan Tinggal Selepas Pensiun?
Banyak yang bertanya di mana Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez serta keluarganya akan tinggal selepas pensiun.
Menjawab itu, Georgina Rodriguez telah mengungkapkan di season baru serial Netflix-nya 'Soy Georgina'.
Pacar Ronaldo mengatakan bahwa mereka telah memilih untuk tinggal di Ibukota Portugal, Lisbon.
"Lisbon adalah kota tempat di masa depan kami akan tinggal bersama keluarga saya," kata Georgina.
Outlet berita Spanyol Cuatro mengklaim bahwa pasangan itu sedang mempersiapkan rumah mereka di Quinta da Marinha, dekat kompleks Cascaic di Riviera Portugal.
Mereka juga memiliki flat di area paling mahal di Lisbon. Itu pernah menjadi apartemen termahal di kota, bernilai lebih dari 7 juta euro.
Rumah itu dikelilingi oleh taman alam Sintra-Cascais, yang memungkinkan pasangan itu menikmati pemandangan Atlantik yang indah.
Properti itu tampaknya menjadi rumah terakhir yang paling mungkin untuk ditinggali Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez selepas CR7 menutup karir sebagai pemain sepak bola nanti. (*)