Bisa Diubah
Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol. Dr. Aan Suhanan, Drs., M.Si. menjelaskan, Operasi Ketupat 2023 yang digelar Polri dalam mengantisipasi arus mudik dan arus balik Lebaran tahun ini.
Operasi Ketupat 2023 menargetkan mencapai waktu tempuh yang semakin baik, terciptanya keamanan keselamatan dan ketertiban lalu lintas pada jalur tol, arteri dan tempat wisata, menurunkan jumlah korban kecelakaan lalu lintas, dan lancarnya distribusi logistik dan BBM.
"Kami berharap media bisa membantu mensosialisasikan upaya Polri memperlancar lalu lintas pada arus mudik dan lebaran," pinta Aan.
Mengenai jadwal Contra Flow dan One Way itu, Brigjen Aan menegaskan bersifat fleksibel. Artinya, diluar jadwal yang ditentukan jika kondisi membutuhkan sistem Contra Flow dan One Way akan diterapkan.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., dalam sambutanya mengatakan, Dialog Publik ini diselenggarakan sebagai wujud tanggung jawab Polri dalam menciptakan iklim yang nyaman dan kondusif selama bulan Ramadhan dan Mudik Lebaran 2023. (tri)