FIFA Disebut Sudah Tunjuk Pengganti Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Senin 27 Mar 2023, 21:10 WIB
Logo dan trofi Piala Dunia U-20 2023 (Foto: FIFA)

Logo dan trofi Piala Dunia U-20 2023 (Foto: FIFA)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menyusul dibatalkannya drawing fase grup Piala Dunia U-20 2023, muncul pula isu status Indonesia sebagai tuan rumah akan dicabut.

Lantas, FIFA disebut sudah menunjuk pengganti Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 mendatang. Hal itu disampaikan oleh mantan pengurus PSSI, Yesayas Oktavianus, mengklaim bahwa info yang ia terima valid.

Sebelumnya Argentina dikabarkan telah mengajukan diri menjadi pengganti Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Untuk diketahui, apabila pengganti Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 disahkan FIFA, maka kesempatan Timnas Garuda berlaga di ajang tersebut hangus.

 

Pembatalan agenda drawing fase grup Piala Dunia U-20 2023 disebut dipicu karena penolakan terhadap Timnas Israel. Salah satu yang menyerukan penolakan yakni Gubernur Bali, I Wayan Koster, yang mana merupakan tuan rumah acara pengundian tersebut.

FIFA Sudah Tunjuk Pengganti Indonesia?

Mantan pengurus PSSI, Yesayas Oktavianus mengungkap bahwa FIFA sudah menunjuk Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 menggantikan Indonesia. 

Informasi tersebut ia sampaikan lewat  podcast Good Radio Jakarta, dan diunggah ulang oleh akun basis penggemar sepak bola, Extra Time Indonesia.

Ia juga mengklaim bahwa sebenarnya pemerintah telah menerima surat pembatalan itu tapi belum mau memberi pernyataan pada publik.

 

“Sebetulnya, pemerintah sudah mendapatkan surat pembatalan itu dari FIFA. Akan tetapi, mereka belum mau muncul untuk memberikan pernyataan kepada rakyat Indonesia,” ujar Yesayas melalui podcast Good Radio Jakarta, dikutip dari Twitter Extra Time Indonesia pada Senin (27/3/2023).

“Mungkin pemerintah sedang melakukan lobi-lobi tingkat tinggi di balik ini semua, sehingga mereka butuh sedikit waktu lagi untuk sampai kepada kesimpulan akhir. Apakah mereka menerima dan menyerah terhadap keputusan dari FIFA itu atau mereka tetap ngotot Indonesia menjadi tuan rumah,” sambungnya.

Yeyasas juga mengklaim bahwa dalam surat tersebut, FIFA juga telah menunjuk Peru sebagai tuan rumah pengganti Indonesia untuk Piala Dunia 2023. 

“Surat yang disampaikan FIFA kepada pemerintah kemarin itu sudah menunjuk Peru sebagai penyelenggara tuan rumah Piala Dunia U-20 menggantikan Indonesia. Padahal, Peru merupakan penyelenggara Piala Dunia U-17,” katanya.

 

Argentina Ingin Jadi Pengganti Indonesia 

Negara pemenang Piala Dunia 2022 juga dikabarkan telah mengajukan diri untuk menjadi pengganti Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Dilansir dari Mundo Albiceleste, menurut media DobleAmarilla, Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) dikabarkan telah menawarkan diri pada FIFA untuk itu.

Mundo Albiceleste menulis bahwa masalah politik yang ada di Indonesia, yakni penolakan Timnas Israel, bisa berdampak pada perubahan tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. 

Negara rumah Lionel Messi tersebut diketahui tidak lolos ke ajang Piala Dunia U-20 2023 pada kualifikasi untuk Amerika Selatan yang diadakan pada Januari.

 

Timnas Argentina diketahui hanya menduduki peringkat empat klasemen Grup A Copa America U-20 2023. Namun, kesempatan untuk menjadi tuan rumah membuka peluang bagi La Albicelsete untuk berlaga di ajang ini.

Sementara, Indonesia terhenti di fase grup pada Piala Asia 2023, di mana empat finalis di ajang tersebut berhak maju ke Piala Dunia U-20 2023.  Negara-negara tersebut yakni: Irak, Uzbekistan, Korea Selatan, dan Jepang.

Jika Argentina diterima FIFA jadi pengganti Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, maka bisa dipastikan Skuad Garuda tidak akan tampil di ajang tersebut karena tidak mendapat jatah tuan rumah. Hal yang sama juga terjadi bila Peru benar-benar menjadi tuan rumah. (*)

Berita Terkait

News Update