Syahril, peserta Masterchef Indonesia. (tangkapan layar)

SHOWBIZ

Berpenampilan Punk tapi Jago Memasak, Ini Profil Syahril MasterChef Indonesia

Senin 13 Mar 2023, 09:35 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program MasterChef Indonesia Season 10 yang tayang di RCTI tengah memasuki babak akhir dengan hanya menyisakan empat kontestan terbaik.

Pada episode yang tayang pada Sabtu, 12 Maret 2023, Top 4 MasterChef Indonesia Season 10 kembali beradu skill dan kreativitas di pressure test yang cukup menantang.

Gio, Ami, dan Syahril harus membuat hidangan bebas yang tidak boleh berupa steak.

Ketiganya harus menunjukkan kemampuan memasak yang terbaik agar bisa lolos dari pressure test ini dan melangkah lebih dekat menuju gelar MasterChef Indonesia Season 10.

Ada momen menarik di episode kali ini di mana Syahril kena prank juri.

Juri menyatakan Syahril tidak lolos tadi malam dan harus angkat kaki.

Selang beberapa saat, ketiga juri yakni Chef Juna, Renata, dan Arnold menyatakan tidak ada eliminasi malam itu, dan keempat kontestan tetap lanjut di babak selanjutnya.

Nah, siapa sih sebenarnya Syahril yang kena prank juri itu? yuk kita cek biografi lengkapnya.

Biografi Syahril Masterchef Indonesia Season 10:

Syahril Lazuardi, peserta MasterChef Indonesia Season 10 asal Bangkalan, Madura, Jawa Timur, sukses mencuri perhatian banyak penonton dengan penampilan gaya punk rock-nya.

Meskipun memiliki penampilan yang kontras dengan para peserta lainnya, namun kemampuan memasak Syahril tak bisa dianggap sepele.

Sebelum bergabung dengan ajang memasak bergengsi tersebut, Syahril dikenal sebagai seorang gitaris band punk rock.

Namun, impian untuk menunjukkan bakat memasaknya di MasterChef Indonesia Season 10 membuat Syahril terus berjuang.

Syahril, peserta Masterchef Indonesia. (ist)

Meskipun awalnya dianggap sebelah mata oleh beberapa peserta lain yang meremehkan kemampuan anak punk dalam memasak, Syahril terus membuktikan dirinya dengan memasak hidangan yang enak dan mengesankan para juri.

Berpengalaman sebagai supervisor di sebuah kafe, Syahril juga memiliki kemampuan dalam mengelola dapur dan mengatur waktu memasak.

Namun, dalam bio Instagram-nya, Syahril menuliskan bahwa punk bukanlah kriminal dan dapat memiliki prestasi, bukan hanya dianggap remeh semata.

Meskipun dianggap kontroversial oleh sebagian orang, Syahril berhasil membuktikan kemampuan memasaknya dengan meraih posisi sebagai finalis di babak Top 4 MasterChef Indonesia Season 10.

Impian Syahril untuk menunjukkan bahwa anak punk juga bisa berprestasi di dunia memasak terbukti menjadi kenyataan.

Saat ini, Syahril juga aktif di akun Instagram pribadinya dengan akun @syahril.mci10, di mana ia sering membagikan aktivitas dan kiat-kiat memasaknya kepada para penggemar. (mia)

Tags:
masterchef IndonesiaSyahrilBiodata SyahrilSyahril Lazuardi

Administrator

Reporter

Administrator

Editor