Mobil Anggota TNI Terbakar di Tol Cikande Serang, Diduga Korlseting Listrik

Rabu 08 Mar 2023, 11:43 WIB
Mobil minibus milik anggota TNI terbakar di Tol Cikande Serang, diduga akibat korsleting listrik. (Ist)

Mobil minibus milik anggota TNI terbakar di Tol Cikande Serang, diduga akibat korsleting listrik. (Ist)

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Sebuah mobil minibus milik anggota TNI hangus terbakar di Jalan Tol Cikande Kilometer (Km) 48.

Crisis Data Center BPBD Kabupaten Serang, Jhonny mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi sekira pukul 06:00 WIB akibat konsleting mesin mobil.

Menurutnya, mobil itu milik Sutisna seorang anggota TNI. Saat dikendarai, mobil tiba-tiba keluar asap hingga menimbulkan percikan api.

"Keadaan mobil sedang dibawa oleh pemilik, tanpa disadari mobil sudah mengeluarkan asap dibagian depan mesin mobil dan mengeluarkan percikan api sehingga merambat ke bahan yang mudah terbakar," katanya, Rabu (8/3/2023).

Ia menerangkan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai Rp300 juta.

"Kejadian tersebut di karenakan Konsleting mesin mobil, tidak ada korban dalam kerjadian tersebut," terangnya.

Untuk memadamkan api, Damkar BPBD Kabupaten Serang memberangkatkan satu Unit armada Water Pump kapasitas 5.500 liter guna melakukan penanganan.

"Tiba di lokasi dan langsung melakukan penanganan pendinginan. Kondisi terakhir api berhasil di padamkan," jelasnya. (Bilal)

News Update