JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tak hanya motor listrik, mobil dengan tenaga non fosil pun bakal mendapatkan subsidi dari pemerintah. Namun ada beberapa pesyaratan yang harus dipenuhi agar harga mobil baterai itu terjangkau.
Dari sekian banyak mobil-mobil listrik yang digadang-gadang bakal memadati pasar otomotif Indonesia, hanya ada dua yang sudah memenuhi persyaratan yang dikeluarkan pemerintah.
Kedua mobil itu berasal dari pabrikan China dan Korea. Yakni, Wuling Air ev dan Hyundai Ioniq 5.
Sayangnya, harga mobil listrik masih tergolong mahal dan bikin sakit hati. Harganya melebihi mobil LCGC yang sudah lebih dahulu mendapat keringanan harga dari negara.
Mobil listrik paling murah yang dijual di tanah air harganya paling murah Rp 200 jutaan. Bahkan ada yang di atas Rp 600 jutaan bila hanya kedua mobil listrik tersebut yang mendapat subsidi pemerintah.
Wuling Air ev dijual antara Rp 200-300 jutaan. Selain Air ev, harga mobil listrik di Indonesia masih jauh dari rata-rata jangkauan masyarakat membeli mobil yakni Rp 600 juta ke atas.
Mengacu pada persyaratan yang ditentukan pemerintah, mobil listrik produksi dalam negeri dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) minimal 40%, maka hanya Wuling Air ev dan Hyundai Ioniq 5 saja.
Sayangnya, pemerintah sendiri belum jelas memastikan mekanisme pemberian bantuan untuk mobil listrik.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita ogah merinci soal petunjuk teknis pemberian bantuan untuk mobil listrik.
Yang pasti, lanjut Agus Gumiwang, besaran bantuan itu harus kompetitif dibandingkan negara-negara lain yang turut memberikan subsidi.
Dengan demikian bisa meningkatkan penjualan mobil listrik. Investor pun tertarik untuk menanamkan investasi di dalam negeri.
"Tanya ke Febrio (Kepala Badan Kebijakan Fiskal Febrio Kacaribu), saya udah usulkan berapa unitnya saya usulkan, mengenai bantuannya tinggal ditanyakan," jelas Agus.
Berikut harga mobil listrik yang bakal mendapat bantuan dari pemerintah:
Wuling
Wuling Air ev Standard Range: Rp 243 juta
Wuling Air ev Long Range: Rp 299,5 juta
Hyundai
Hyundai Ioniq 5 Prime Standard Range: Rp 748 juta
Hyundai Ioniq 5 Prime Long Range: Rp 789 juta
Hyundai Ioniq 5 Signature Standard Range: Rp 809 juta
Hyundai Ioniq 5 Signature Long Range: Rp 859 juta