BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Ketua Umum Partai Gerindra dan Nasdem mengadakan pertemuan politik di Padepokan Garuda Yaksa milik Prabowo Subianto di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Minggu (5/3/2023).
Masing-masing ketua partai ini telah menyepakati kesepakatan politik bahwa Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 harus berjalan damai.
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengatakan, ia mendapatkan kehormatan kunjungan balasan dari Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh di kediamannya.
Dalam pertemuan tersebut, kedua tokoh ini menyepakati bahwa saling menghargai keputusan politik masing-masing partai, dalam hal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
"Pembicaraan tadi sangat cair, setelah makan siang, minum kopi dan saya berbicara cukup luas, mendalam, kita dapat suatu kesimpulan tertentu, Kita sepakat untuk saling menghormati keputusan politik masing-masing, kita sepakat bahwa kita ingin keadaan bangsa dan negara selalu dalam keadaan damai, rukun dan bersatu," ungkapnya kepada wartawan.
Pertemuan dua sahabat lama ini, kata Prabowo, mewakili kedua partai dalam pembaktian kepada bangsa dan negara.
"Persaingan dan rivalitas itu perlu bahwa juga kita tidak boleh takut dengan oposisi," tegasnya.
Prabowo pun menyatakan, seorang opisisi dalam pemilu kedepan harus oposisi yang konstruktif.
"Opisisi harus opisisi yang selalu konstruktif, damai, selalu harus dalam kerangka NKRI, pancasila dan kerakang bhinneka tunggal ika,' terangnya.
Prabowo mengharapkan, dari pertemuan kedua partai ini dapat menyongsong ke arah yang lebih baik.
"Nanti, pemilu yang akan datang adalah pemilu yang damai, konstruktif, pemilu yang kualitas layanan lebih baik dari yang dulu dulu. Pemilu yang selalu kita harapkan adalah jujur dan adil," paparnya.