JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasca Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia, Yayasan Az-Zikra seperti tak berhenti menjadi sorotan publik, pasalnya ada banyak masalah yang muncul hingga saat ini.
Beberapa waktu terakhir muncul polemik yang menyeret nama Alvin Faiz.
Belum lagi kabar pernikahan Umi Yuni yang merupakan istri dari mendiang almarhum Ustaz Arifin Ilham.
Berikut deretan polemik Az Zikra sepeninggal Ustaz Arifin Ilham:
1. Dana Audit, Tanah dan Wakaf
Pada tahun 2021, nama Alvin Faiz terseret dalam kasus penggelapan dana umat Az-Zikra.
Tak main-main, penggelapan dana tersebut mencapai Rp3 miliar.
Di saat heboh mengenai kasus tersebut, putra mendiang Ustaz Arifin Ilham ini justru mengundurkan diri dari Yayasan Az-Zikra.
Hanny Kristianto, sahabat mendiang Ustaz Arifin Ilham, akhirnya mendaftarkan permohonan kepada Pengadilan Negeri Cibinong untuk melakukan pemeriksaan terhadap Yayasan Az-Zikra terkait kasus tersebut.
Namun, gugatan tersebut dicabut karena Hanny Kristianto mendapat nasihat dan masukan dari beberapa ulama.
Tak sampai di situ, baru-baru ini Alvin Faiz juga dituding menjual tanah wakaf seluas 4.000 m2.
Kemudian, Ibunda Alvin Faiz, Umi Yuni, mengungkapkan bahwa tuduhan tersebut berasal dari orang yang tidak bertanggung jawab dan belum mengetahui kebenarannya.
Diketahui, tanah wakaf tersebut merupakan hadiah untuk mendiang Ustaz Arifin Ilham dari Jimmy Budi Haryanto ketika masih hidup.
2. Alvin Faiz dari Mundur Hingga Kembali Menjadi Ketua Yayaan Az-Zikra
Di tengah-tengah kasus penggelapan dana umat Az Zikra dan mundurnya Alvin Faiz dari Yayasan, nama Alvin Faiz kembali jadi sorotan karena disebut kembali menjadi Ketua Dewan Pembina Az-Zikra.
Namun, saat itu kembalinya Alvin Faiz belum ada persetujuan resmi.
Struktur organisasi Az-Zikra juga masih dalam tahap perombakan setelah sebelumnya ia memutuskan untuk mundur.
Kemudian, di akhir tahun 2022 lalu, nama Alvin Faiz kembali muncul dalam pemilihan ketua Yayasan Az-Zikra yang diadakan dalam sebuah rapat internal keluarga.
Tetapi, saat itu rapat tersebut batal karena anggota belum terkumpul lengkap.
3. Pernikahan Umi Yuni
Saat polemik Az Zikra yang menyeret nama Alvin Faiz karena dituding menjual tanah wakaf, muncul isu Ibunda Alvin Faiz, Umi Yuni telah menikah lagi.
Umi Yuni disebut dibawa kabur oleh pria yang menikahinya itu, bahkan sampai sulit dihubungi.
Kabarnya, Umi Yuni menikah dengan seorang pria bernama Abah Agam.
Terungkap keduanya menikah Ramadan tahun lalu.
Keluarga mendiang Ustaz Arifin Ilham merasa kecewa karena pernikahan itu disembunyikan.
Tak hanya itu, di saat Ibunda Ustaz Arifin Ilham mengundang Umi Yuni dan Abah Agam untuk tabayyun, mereka justru tidak hadir.
4. Umi Yuni Disebut Akan Tinggalkan Az-Zikra
Usai dikabarkan menikah dengan Abah Agam, muncul isu Umi Yuni akan meninggalkan rumah peninggalan Ustaz Arifin Ilham di kawasan Az-Zikra untuk ikut dengan Abah Agam.
Diketahui, rumah tersebut merupakan warisan untuk anak-anaknya.
Kabar tersebut langsung dibantah oleh Nazmi Bawazier, kakak dari Umi Rania, istri kedua Ustaz Arifin Ilham.
Nazmi mengungkapkan bahwa tidak ada masalah dengan Umi Yuni tinggal di kawasan Az-Zikra.
Kecuali, ada aset-aset atau wakaf yayasan yang dikuasai sepihak olehnya.
Keluarga akan kembali bermusyawarah terkait masalah tersebut.
5. Posisi Abah Agam di Az-Zikra
Sosok Abah Agam yang kini disebut suami baru dari Umi Yuni tengah menjadi sorotan.
Ia mulai dikaitkan dengan Az-Zikra yang kini sedang diterpa polemik penjualan tanah wakaf.
Diketahui, posisi Abah Agam di Az-Zikra masuk ke dalam daftar salah satu pengawas di Yayasan Az-Zikra.
Wali (adik Umi Yuni) menjelaskan, kedatangan Abah Agam ke Az-Zikra untuk menyelesaikan beberapa hal.
Abah Agam merasa tidak tega melihat keluarganya bergelut dengan permasalahan sendirian.
Ia pun hadir memberikan dukungan, bantuan, dan pembelaan. (mia)