Banjir di Pondok Ungu Permai, Jumat pagi (24/2/2023). Foto: Poskota/Ihsan Fahmi

Bekasi

Hujan Semalaman, Jalan Pondok Ungu Permai Bekasi Lumpuh, Banyak Motor Mogok

Jumat 24 Feb 2023, 14:36 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Bekasi sejak malam, menyebabkan Jalan Pondok Ungu Permai 'lumpuh' akibat banjir, Jum'at (24/2/2023) pagi.

Salah seorang warga sekitar, Fajri (21 tahun) mengungkapkan, Jalan Pondok Ungu Permai terendam air bahkan sejak semalam.

"Sejak pagi hujan mulu, dari jam 08.00 sampai sekarang gak berhenti-henti," ujar Fajri kepada Poskota.co.id.

Akibatnya, Jalan Pondok Ungu Permai terendam air dengan tingkatan 45 hingga 55 centimeter.

"Bisa sedengkul, bisa semotor Yamaha Nmax, ini belum surut, dari malam hujan melulu," kata Fajri.

Tak sedikit pula akibat kepungan air, kendaraan roda dua yang berusaha melintas namun berujung mogok. 

Kata Fajri, pengendara motor dan mobil harus berhati-hati melintas. Ia bersama warga lainnya berinisiatif untuk memberikan informasi kepada pengendara untuk segera berputar arah.

"Kita alihkan ke sana (berputar arah)," ucapnya.

Bukan hanya kali ini saja, kawasan Jalan Pondok Ungu Permai dikepung banjir, Fajri menilai sudah bertahun-tahun tak pernah ada perhatian dari sejumlah pihak maupun pemerintah daerah.

Kata dia, Jalan Pondok Ungu Permai merupakan langganan banjir sejak 2018 lalu, sampah dan drainase buruk turut jadi imbas kawasan tersebut.

"Kalau bisa dikomplain ya komplain, kalau enggak gimana lagi, terima saja," jelasnya.

Tags:
banjirjalan pondok ungu permaiBekasicuaca burukHujan Deras

Ihsan Fahmi

Reporter

Administrator

Editor