JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pameran Indonesia International Motor Show (IIIMS) 2023 bakal diramaikan ratusan produk baru dari sejumlah pabrikan otomotif.
Sedikitnya, ada delapan pabrikan mobil yang bakal memeriahkan ajang tahunan itu.
Bahkan satu di antaranya, merupakan South East Asia Premiere yaitu Suzuki Grand Vitara.
"Nanti akan ada kendaraan roda empat yang mendisplay mobil listriknya dan bahkan jualan," kata Project Manager IIMS Rudy MF dalam konferensi terbatas di Jakarta, Rabu (15/2/2023).
Rudy mengungkapkan, yang akan launching di ajang itu di antaranya Mitsubishi, Suzuki, MG, BMW, Toyota.
Khusus yang Indonesia premiere ada dari Subaru, Wuling, dan MG dan satu South East Asia Premiere.
Sementara untuk kendaraan listrik, total akan ada 14 brand dan produk yang diluncurkan. Termasuk di antaranya, roda dua atau motor listrik.
Secara keseluruhan, hingga saat ini ada 165 brand otomotif yang bakal meramaikan IIMS 2024.
Dari jumlah tersebut, 45 di antaranya merupakan kendaraan bermotor roda empat, sepeda motor, dan motor listrik.
"Total kendaraan listrik ada 15 brand, di mana mobil listrik ada 1 brand. Partisipan ini yang tertinggi bahkan sebelum pandemi Covid-19," ucap Rudy.
Untuk seremoni pembukaan pameran, dikabarkan akan diisi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Namun, pihak IIMS belum memastikannya.