Gempa Bumi 5.2 Magnitudo Guncang Wilayah Lebak, Warga Pandeglang Berhamburan ke Luar Rumah

Selasa 07 Feb 2023, 09:07 WIB
Peta lokasi gempa bumi di yang terjadi di wilayah Lebak. (Ist/BMKG).

Peta lokasi gempa bumi di yang terjadi di wilayah Lebak. (Ist/BMKG).

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID –  Warga di sejumlah wilayah di Kabupaten Pandeglang berhamburan ke luar rumah, lantaran kaget dan ketakutan ada guncangan gempa bumi, Selasa (7/2/2023).

Diketahui dari informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bumi tersebut terjadi di wilayah Kabupaten Lebak, tepatnya di Muara Binuangen-Banten, dengan kedalaman 10 kilo meter.

Gempa bumi dengan kekuatan 5,2 magnitudo itu kejadiannya pada pukul 07:35 WIB. Getaran gempa tersebut terasa di beberapa daerah seperti di Bayah, Lebak, Pandeglang, Banjarsari, Panggarangan, Malingping, Cikeusik, Labuan, Pagelaran, Panimbang, Cinangka dan sejumlah daerah lainnya di Banten.

Bahkan getaran gempa bumi juga terasa hingga ke daerah Bogor, Sukabumi, Tangerang Selatan, Cianjur, Bandung, Jakarta, Depok, Cibubur dan daerah lainnya di Indonesia.

"Ada gempa bumi, ada gempa bumi," kata salah seorang warga Pandeglang, Mulyanah sambil lari ke luar rumah. 

Ia mengaku, getaran gempa bumi cukup terasa, lantai dan benda-benda yang ada di dalam rumahnya goyang-goyang hingga beberapa detik.

"Lantai rumah goyang-goyang, rak piring juga hampir jatuh. Kami langsung lari ke luar rumah karena takut," ungkapnya.

Warga lainnya, Oyok mengaku, kaget dan langsung lari ke luar rumah saat terjadi guncangan gempa bumi. Karena takut ada benda atau atap rumah yang jatuh akibat guncangan gempa tersebut.

"Saya dan anak-anak langsung lari ke luar rumah. Karena getaran gempa cukup besar, saya takut dan khawatir ada bagian bangunan rumah yang jatuh," ujarnya. (Samsul Fatoni).

Berita Terkait
News Update