Kebakaran melanda rumah tinggal di kawasan Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (3/2/2023). (Ist)

Jakarta

Satu Rumah di Grogol Jakbar Terbakar Akibat Gas Bocor

Sabtu 04 Feb 2023, 10:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebuah rumah tinggal di Jalan Gelong Baru Barat, RT 04 RW 05, Kelurahan Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat hangus dilalap api pada Jumat (3/2/2023). Api diduga berasal dari kebocoran gas.

Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat Syarifuddin mengatakan pihaknya menerima informasi pukul 17.12 WIB.

"Objek yang terbakar yakni satu rumah tinggal," ujarnya saat dikonfirmasi, Sabtu (4/2/2023).

Sebanyak 16 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan diisi 75 personil dikerahkan untuk memadamkan api. Sekira dua jam kemudian api telah dipadamkan petugas.

"Penyebab kebakaran diduga karena kebocoran pada kompor gas," ucap Syarifuddin.

Meski demikian, Syarifuddin memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa kebakaran yang menghanguskan satu rumah warga tersebut.

"Untuk korban jiwa maupun luka-luka nihil," pungkasnya. (Pandi)

Tags:
kebakaranrumah-terbakargas 3 kg bocorsudin gulkarmat jakbar

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor