Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso (Foto: Panca)

Bogor

Cegah Tawuran Pelajar di Bogor, Polisi Bakal Tongkrongi Sekolah 

Selasa 10 Jan 2023, 20:26 WIB

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Guna menekan angka tawuran pelajar di di Kota Bogor, Polisi bakal tongkrongi sekolah menjelang bel pulang, Selasa (10/1/2023).

Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan, pihaknya telah membuat tim untuk menekan dan mencegah tawuran di Kota Bogor.

"Tawuran pelajar ya, kita pertama mapping dulu sekolah mana yang terlibat tawuran pelajar kemudian kita datengin sekolahnya," ungkapnya kepada wartawan. 

Saat mendatangi sekolah, kata Bismo, kepolisan akan memberdayakan pihak sekolah untuk membuat sistem dan menokohkan pelajar yang berprestasi. 

"Kemudian (bersama sekolah) kita membuat seperti pelajaran-pelajaran ekstrakurikuler yang positif," tuturnya. 

Selain itu, tambah Bismo, dalam menekan angka tawuran, pihak yayasan bisa memberikan pencerahan terhadap pelajar sesuai dengan pola fikir yang memang yayasan adalah ahlinya untuk membangun pola fikir yang baru.

"Di sisi lain kita juga mencegah terjadinya tawuran dengan patroli siber, kemudian dengan kita hadir di sekolah-sekolah tersebut. Jadi, (pelajar) mau keluar, polisi sudah ada duluan," terangnya. 

Kemudian, kalau malam hari, sambung Bismo, seluruh petugas kepolisian bakal melakukan patroli cyber untuk menyisir daerah yang rawan terjadi tawuran. 

"kita dari petugas yang berseragam maupun petugas reserse narkoba dan Intel hadir untuk kita pertama patroli siber ya, kemudian kita atau siaga di titik-titik perbatasan dan lain sebagainya untuk melakukan respon mencegah maupun lanjuti terhadap tawuran-tawuran tersebut," ujarnya.

Bahkan, beberapa hari yang lalu, pihak kepolisian telah melakukan pencegahan dengan mengamankan 13 orang yang diduga hendak melakukan tawuran dengan satu stick golf sebagai barang bukti.

"Yang akan tawuran bisa kita amankan, jadi tidak harus menunggu tawuran, akan tawuran pun kita cegah, jangan sampai timbul korban kita, jadi kita mencegah terjadinya kejahatan," pungkasnya. 

Tags:
TawuranpelajarBogorcegah tawuranpatrolicyber

Reporter

Administrator

Editor