Kepala Kebal Dihantam Kayu, Tukang Ojek Menang Duel Lawan Begal

Senin 09 Jan 2023, 18:27 WIB
Kapolsek Kramatwatu Kompol Salahuddin saat mengecek lokasi pembegalan. (Foto: Rahmat Haryono)

Kapolsek Kramatwatu Kompol Salahuddin saat mengecek lokasi pembegalan. (Foto: Rahmat Haryono)

"Pelaku berkelahi sekitar 15 menitan. Kemudian pelaku kabur lari ke persawahan," terangnya.

Lebih lanjut, Salahudin menambahkan, untuk saat ini korban belum melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Kramatwatu, lantaran korban masih mendapatkan perawatan dari rumah sakit.

"Dikarenakan korban masih mengalami sakit selanjutnya korban istirahat, dan apabila nanti sudah sehat bisa membuat laporan di Polsek Kramatwatu," tambahnya.

Salahuddin menegaskan, selain mengalami luka akibat benda tumpul, korban juga kehilangan dompet berisi uang sebanyak Rp1,4 juta hasil mengojek.

"Bukan dirampas pelaku tapi hilang. Kita cari di lokasi belum ditemukan," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Salahuddin mengimbau kepada pengojek untuk lebih berhati-hati. 

Jangan sampai, peristiwa begal yang berpura-pura menjadi penumpang ini dialami salah satu tukang ojek kembali terulang.

"Semoga kasus ini tidak terjadi lagi. Himbauan kami kepada masyarakat  pengojek agar berhati-hati menerima penumpang. Apabila diarahkan ke jalan yang patut diduga mengganggu kenyamanan agar dihindari, dan melaporkan kepada kepolisian," imbaunya. 

Berita Terkait

News Update