Chef Vindex Tengker mengungkapkan, Indonesia tidak memiliki kari original, namun masakan Indonesia memiliki cita rasa kari yang terpengaruh dari India.
“Rasa yang kaya, pedas, dan semua itu ada di makanan-makanan Indonesia,” jelas Vindex.
3. Kari Jepang
Selain ramen, kari Jepang juga bakal menjadi tren di tahun 2023 ini, lho.
Chef Vindex menjelaskan, rasa kari Jepang juga mendapat pengaruh dari cita rasa India, namun tetap menyuguhkan rasa yang ringan.
“Kari Jepang tidak terlalu kompleks. Tapi ada unsur rasa perpaduan dari India,” ujar Vindex.
4. Kari India
Kari khas India memiliki komposisi bahan yang kompleks, sehingga banyak mempengaruhi masakan di negara lain.
Pasalnya, masakan dari Negara Barata itu kerap menyajikan masakan dengan cita rasa kuat dan tajam.
5. Kari Thailand
Kari khas Thailand memiliki kombinasi rasa yang unik.
Masyarakat asli Negeri Gajah Putih menciptakan berbagai level kari, mulai dari pedas, super pedas hingga manis.