Handphone Jatuh ke Jurang Sedalam 10 Meter di Puncak Bogor, Wisatawan Telepon Damkar

Minggu 08 Jan 2023, 14:41 WIB
Proses evakuasi HP milik wisatawan yang jatuh di jurang sedalam 10 meter di Puncak, Bogor. (Foto: damkar/ist)

Proses evakuasi HP milik wisatawan yang jatuh di jurang sedalam 10 meter di Puncak, Bogor. (Foto: damkar/ist)

BOGOR, POSKOTA.CO.IDHandphone milik wisatawan jatuh ke jurang sedalam 10 Meter di Puncak, Bogor. Atas kejadian itu, sang wisatawan menelepon pihak Damkar untuk minta pertolongan.

Pihak Damkar pun datang untuk membantu mengevakuasi HP milik wisatawan yang jatuh itu. Damkar mengevakuasi handphone wisatawan yang jatuh ke jurang sedalam 10 meter di Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Minggu (8/1/2023).

Komandan Sektor (Dansek) Ciawi pada Damkar Kabupaten Bogor, Nendri mengatakan, jatuhnya handphone wisatawan kawasan wisata Puncak Bogor itu terjadi pada pukul 06.00 WIB.

"Mendapati handphonenya jatuh ke jurang sedalam 10 meter, Pemilik Hp langsung menghubungi dinas pemadam kebakaran Sektor Ciawi," ungkapnya melalui keterangan tertulisnya.

Berbekal alat lengkap seperti, tangga, peralatan mountainering, helm dan sarung tangan petugas pun langsung menuju ke lokasi kejadian.

"Evakuasi dilakukan selama 30 Menit dari pukul 06:35 sampai dengan 07:05 WIB," terang Nendri. 

Hingga akhir proses evakuasi handphone dilakukan, proses pengambilan handphone di jurang sedalam 10 meter ini berjalan aman dan terkendali. (Panca)

News Update