Sementara Desa Ciruji, Cikesik, Jalupang, Banjarsari, banjirnya disebabkan oleh luapan Sungai Cimoyan.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lebak, Febby Rizki Pratama memastikan dalam bencana banjir dan tanah longsor ini tidak ada korban jiwa. Semua warga selamat dari bahaya banjir, hanya saja rumah warga terendam.
"Banjir terjadi karena hujan lebat yang merata di 28 kecamatan di Lebak, yang mengakibatkan sejumlah sungai besar mengalami luapan. Kami terus memonitor keadaan sungai-sungai besar seperti Ciberang, Cisimeut dan Cilaki, saat ini ketinggian di angka 600," ungkapnya, Selasa (3/1/2023).
Ditambahkan, selain bencana banjir beberapa wilayah juga telah terjadi tanah longsor, sehingga membuat fasilitas umum seperti jalan dan ada juga rumah warga yang terdampak.
"Ada beberapa ruas jalan amblas dan tanah longsor. Kami himbau masyarakat agar tetap meningkatkan kewaspadaan pada musim cuaca ekstrim ini," ujarnya.