ADVERTISEMENT

Resmi Hijrah ke Al Nassr, Ronaldo Beberkan Alasan Meninggalkan Eropa

Sabtu, 31 Desember 2022 18:11 WIB

Share
Cristiano Ronaldo resmi pindah ke Al Nassr (Foto: Twitter/AlNassrFC_EN)
Cristiano Ronaldo resmi pindah ke Al Nassr (Foto: Twitter/AlNassrFC_EN)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ARAB SAUDI, POSKOTA.CO.ID - Cristiano Ronaldo secara resmi telah menandatangani kontrak dengan klub Arab Saudi Al Nassr pada Jumat (31/12/2022). 

Melansir dari Mirror Football, Cristiano Ronaldo mengungkap alasannya meninggalkan Eropa adalah karena tiada lagi yang bisa ia menangkan.

Adapun pemain berusia 37 tahun itu menandatangani kontrak dua setengah tahun. Cristiano Ronaldo dikabarkan akan menerima gaji senilai 173 juta poundsterling per tahun di Al Nassr (sekitar Rp3,25 triliun). Jumlah tersebut sebelumnya belum pernah terjadi di dunia Sepak Bola. 

 

Terkait kepindahannya ke Al Nassr, Ronaldo mengungkap bahwa ia telah memenangkan semua yang ia inginkan di Eropa.

"Saya beruntung telah memenangkan semua yang ingin saya menangkan di sepak bola Eropa," jelas peraih Ballon d'Or lima kali itu

"Saya merasa sekarang ini adalah saat yang tepat untuk berbagi pengalaman saya di Asia," lanjutnya.

Hijrah ke Al Nassr, Arab Saudi, Ronaldo kini resmi meninggalkan karir sepak bola Eropa yang telah ia geluti selama 21 tahun.

Sepanjang karir fenomenalnya di Eropa, CR7 memenangkan lima Liga Champions, tujuh gelar liga, yaitu dari Inggris, Italia dan Spanyol, dan 20 trofi lainnya di level klub. Kapten Portugal itu juga membawa negaranya meraih kemenangan bersejarah di Euro 2016, yang pertama dari dua penghargaan di tingkat internasional.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT