Tiga Mobil Terlibat Kecelakaan Beruntun Terjadi di Tol Jagorawi, Kendaraan yang Nihil Identitas Kabur

Selasa 27 Des 2022, 02:43 WIB
Truk yang terlibat tabrakan beruntun di Tol Jagorawi, Senin sore. (foto: ist)

Truk yang terlibat tabrakan beruntun di Tol Jagorawi, Senin sore. (foto: ist)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Tiga mobil terlibat tabrakan beruntun yang terjadi di ruas Tol Jagorawi KM 26.700 tepatnya Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

Kepala Induk PJR Tol Jagorawi, AKP Budi mengatakan tabrakan beruntun itu terjadi sekira pukul 16.40 WIB. Awalnya, mobil Toyota Alphard yang dikendarai KW (55) melaju dari arah Jakarta menuju Bogor di lajur 3.

"Datang kendaraan nihil identitas menabrak kendaraan Toyota Alphard dari sebelah kanan," kata Budi dalam keterangannya, Senin (26/12/2022).

Kemudian, mobil hilang kendali ke lajur 2. Saat bersamaan, datang truk boks yang dikendarai EK (34) dari arah sama hingga menabrak Toyota Alphard,sehingga terjadi tabrakan beruntun. "Posisi akhir kedua kendaraa normal di bahu luar," jelasnya. Tak tampak kendaraan yang nihil identitas.

Petugas yang mendapat kecelakaan tersebut langsung menuju lokasi kejadian untuk evakuasi dan pendataan. Kendaraan penyebab kecelakaan yang pertama kali menabrak Toyota Alhpard melarikan diri.

"Korban nihil. Kendaraan yang nihil identitas kabur," pungkas Kepala Induk PJR Tol Jagorawi. (Panca)

Berita Terkait

News Update