Bobol Tembok Minimarket di Cikarang, Pencuri Gasak Rokok, Susu, Hingga Beragam Merk Kosmetik
Alfamart di Cikarang dibobol pencuri,
menjebol tembok bagian samping minimarket,
Pencuri menggasak rokok,
kosmetik berbagai merk hingga susu dan lainnya,
BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Terjadi Pembobolan minimarket. Alfamart di Cikarang dibobol pencuri dengan menjebol tembok bagian samping minimarket itu.
Kanit Samapta Polsek Cikarang Utara AKP Parokhan mengungkapkan, pihaknya mendatangi lokasi kejadian setelah mendapatkan aduan masyarakat.
"Adanya laporan dari masyarakat, salah satu karyawan, adanya tindak kriminal toko warlaba dibobol oleh seseorang," ujar AKP Parokhan, Selasa (28/12/2022).
Kronologi itu bermula, ketika para pegawai minimarket yaitu Tuti dan Livia akan membuka toko sekira pukul 06.00 WIB.
Kemudian, mereka pun kaget karena kondisi rak dekat tembok dalam keadaan berantakan.
Polisi datang ke lokasi Alfamart di Sukaraya. Cikarang, yang dibobol pencuri. (Foto:ist)