JAKARTA, POSKOTA.CO,ID - Berbakti kepada orang tua terutama ibu merupakan sebuah hal yang wajib dilakukan setiap anak. Bahkan saking mulianya ibu, Nabi Muhammad SAW sampai-sampai bersabda bahwa pintu surga terbaik ada pada orang tua.
Bahkan secara saking mulianya seorang ibu, Nabi Muhammad SAW dalam satu hadisnya menyabut kata ibu sebanyak tiga kali.
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ قَالَ جَاءَ رَجُلٌ إِلَى رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَقَالَ يَا رَسُولَ اللَّهِ مَنْ أَحَقُّ النَّاسِ بِحُسْنِ صَحَابَتِي
قَالَ أُمُّكَ. قَالَ ثُمَّ مَنْ؟ قَالَ ثُمَّ أُمُّكَ. قَالَ ثُمَّ مَنْ؟ قَالَ ثُمَّ أُمُّكَ. قَالَ ثُمَّ مَنْ؟ قَالَ ثُمَّ أَبُوكَ
Yang artinya: “Dari Abu Hurairah, dia berkata, ada seorang laki-laki datang kepada Rasulullah SAW dan bertanya: ‘Wahai Rasulullah, siapakah orang yang paling berhak aku perlakukan dengan baik?’ Rasul pun menjawab: ‘Ibumu’. ‘Lalu siapa lagi?’, ‘Ibumu’. ‘Siapa lagi’, ‘Ibumu’. ‘Siapa lagi’, ‘Ayahmu’.”
Mulianya seorang ibu sangatlah wajar mengingat pengorbanan dan perjuangan ibu terhadap anaknya mulai dari melahirkan hingga membesarkan.
Pengorbanan dan perjuangan seorang ibu tidak akan bisa tergantikan apapun oleh seorang anak. Sehingga sangatlah wajib bila seorang anak berbakti kepada orang tua terutama ibu.
Termasuk dalam berucap dengan menyampaikan ucapan yang baik. Salah satunya ucapan menjelang hari ibu dengan mengirimkan kata-kata yang baik dan memiliki makna mendalam sebagai ungkapan kasih sayang dan makna mendalam.
Dari ucapan di Hari Ibu setidaknya kita bisa mengungkapkan rasa terima kasih terhadap segala pengorban dan perjuangan seorang ibu.
Berikut 10 ucapan Hari Ibu Islami yang memiliki makna mendalam :
Berikut deretan inspirasi ucapan Hari Ibu islami yang dapat kamu jadikan referensi untuk merayakan Hari Ibu:
1. "Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan dan selalu melindungi mu, Bunda. Terima kasih atas segala kepedulianmu selama ini. Maafkan kami belum bisa memberikan yang terbaik untukmu. Selamat Hari Ibu!"