JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Meski mengemban amanah sebagai pimpinan DPRD DKI Jakarta, kediaman Khoirudin di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan jauh dari kesan mewah.
Bahkan, sofa yang biasa digunakan untuk menjamu tamu juga tidak ada. Sehingga orang yang datang ke rumahnya terpaksa duduk di kursi teras depan.
“Pak Gubernur (Anies Baswedan) juga sudah datang tiga kali ke sini memang tanpa sofa, dia duduk di bangku keras yah apa adanya,” kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PKS Khoirudin beberapa waktu lalu.
Dalam hal ini tim redaksi berkesempatan masuk ke dalam rumah Khoirudin untuk melihat suasananya.
Betul saja tidak ada sofa di ruang tamu, dan yang ada hanya lemari buku serta gantungan pakaian.
Lantainya dilapisi keramik biasa berwarna putih dan plafonnya menggunakan papan triplek, bukan berbahan gypsum.
Walau televisinya sudah model datar atau flat, tapi ukurannya standar pada umumnya yaitu 43 inch.
Rumah Khoirudin berlantai satu dan berada di dalam gang. Tepatnya di Jalan KH Muhasyim Nomor IV Nomor 5 RT 12/06, Kelurahan Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan.
Lingkungan rumahnya cukup padat dan aksesnya hanya bisa dilalui oleh satu mobil, sehingga jika ada mobil berpapasan maka salah satu pengendara harus mencari lahan cekungan di depan rumah warga untuk bermanuver.
“Seperti inilah penampakan rumah saya, biasa saja tidak ada yang istimewa,” ucap pria kelahiran Jakarta 8 Juli 1966 ini.
Khoirudin mengaku lebih senang menggunakan duit untuk kepentingan orang banyak, misalnya membeli tanah dan mendirikan Yayasan Pendidikan Raudlatul Ilmiyah Jakarta guna membantu warga sekitar di bidang pendidikan.