BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Tol Jagorawi KM (kilometer) 21. Sebuah truk kontainer menabrak pembatas jalan atau guardrail diduga karena rem blong.
"Faktor yang mempengaruhi (karena) rem blong," kata Kainduk PJR Tol Jagorawi AKP Budi melalui keterangannya, Senin 19 Desember 2022.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.10 WIB pagi tadi. Akibat kecelakaan itu, kernet truk kontainer dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka ringan.
"Korban kernet dibawa ke RS Annisa Karanggan. Dia mengalami dada sesak dan bagian punggung ada benturan," ucapnya.
Kecelakaan bermula saat truk melaju dari arah Bogor menuju Bekasi. Saat itu, truk sedang melaju di jalur 1.
"Menurut keterangan pengemudi setiba di tempat kejadian perkara (TKP), kendaraan tiba-tiba mengalami rem blong," ungkapnya.
Kemudian truk kehilangan kendali sehingga menabrak pembatas jalan. Posisi akhir truk kontainer tersebut mengahadap utara berada di pembatas jalan.
"Kerugian 2 lembar guardrail dan 3 tiang guardrail," pungkasnya. (panca)