Selamat, Jurnalis Depok Raih Juara Kedua Perlombaan Fotografi Piagam Kapolda Cup

Minggu 18 Des 2022, 21:50 WIB
Aji Hendro jurnalis Depok menyabet penghargaan juara 2 dalam penghargaan Kapolda Cup. (angga)

Aji Hendro jurnalis Depok menyabet penghargaan juara 2 dalam penghargaan Kapolda Cup. (angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Salah seorang jurnalis Depok, Aji Hendro meraih penghargaan sebagai Runner Up Perlombaan Fotografi Piagam Kapolda Cup.

Sebagai salah satu wartawan senior di media lokal Depok, Aji Hendro lulusan ISIIP angkatan 1998 (Kaphac 32) menjadi pemenang juara dua dengan menampilkan foto anggota mengendong lansia yang sedang sakit melewati persawahan untuk dibawa berobat ke rumah sakit.

"Tidak sangka dapat menang dalam ajang lomba Kapolda Cup menyambut HUT ke 73 Polda Metro Jaya dapat menjadi pemenang dengan para jurnalis nasional," ujar Aji kepada Poskota di sela penerimaan piagam juara 2 Kapolda Cup di Stadion Mini Soccer Presisi Polda Metro Jaya, Minggu (18/12/2022) malam.

Wartawan yang biasa bernaung lingkup Polres Metro Depok ini mengaku juga dapat menjadi perwakilan dari wilayah hukum Polres Metro Depok dengan memberikan penghargaan terbaik di Polda Metro Jaya.

"Dari beberapa yang dilombakan dalam kategori fotografi untuk Depok bisa jadi juara di tingkat Polda Metro Jaya. Selain cukup senang dan juga bangga bisa juga membawa nama Polres Metro Depok sebagai tempat wadah temen-temen wartawan Pokja Depok," tutup bapak dua anak ini.

Terpisah Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol. Dr. M.Fadil Imran mengatakan dalam acara pemberian apresiasi Kapolda Cup tidak semata bukan hanya kompetisi namun juga tetap selalu menjaga soliditas, kekompakan, dan saling dukung dengan anggota lain.

"Ada beberapa pertandingan lomba yang kita gulirkan diantaranya lomba siskamling dan RW terbaik di jajaran wilayah hukum Polda Metro Jaya," ucap Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dalam kata sambutan depan para tamu undangan Pangdam Jaya Mayjen Untung Budi Harto, para PJU Polda Metro Jaya.

Mantan Kapolres Metro Jakarta Barat dan jebolan Akpol 1991 ini menambahkan berbarengan dengan bertambah usia Polda Metro Jaya ke 73 akan terus berbenah dengan melibatkan unsur masyarakat.

"Dalam segala kesempatan anggota Polda Metro Jaya maupun Polres dan Polsek dapat berkesempatan untuk terus bergerak dengan masyarakat dalam menciptakan situasi Harkamtibmas yang aman dan kondusif," tutupnya. (angga)

News Update